LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Capt Rizka Triansyah Leihitu, mantan pilot maskapai Garuda Indonesia
Sumber :
  • Instagram/@rizkatleihitu

Meski Banyak Harta Jadi Pilot Garuda 15 Tahun, Capt Rizka Triansyah Rela Resign karena Tidak Tahan dengan ini

Masih ingat kisah Capt Rizka Triansyah Leihitu memilih resign sebagai pilot maskapai Garuda Indonesia? Padahal telah mengabdi 15 tahun. Ternyata ini alasannya.

Senin, 28 Oktober 2024 - 17:35 WIB

tvOnenews.com - Maskapai Garuda Indonesia memang telah menjadi layanan penerbangan paling besar dari Tanah Air. Namanya yang semakin melesat memiliki kisah unik dari para pekerjanya baik dari pilot hingga kru pesawat lainnya.

Mantan pilot Garuda Indonesia, Capt Rizka Triansyah Leihitu telah mengabdi selama 15 tahun. Namun, ia rela memilih resign karena beberapa alasan.

Padahal, Capt Rizka Triansyah cukup memiliki banyak harta. Itu menjadi hasil yang sangat memuaskan sebagai pilot Garuda Indonesia, salah satu penerbangan berplat merah selama belasan tahun.

Capt Rizka Triansyah mempunyai kisah alasan resign dari salah satu kru pilot maskapai Garuda Indonesia. Pembahasan dalam ceritanya sangat menarik untuk diketahui bersama.

Keputusannya berhenti sebagai pilot sempat bikin publik sangat heboh. Padahal, mimpinya telah tercapai sebagai pilot di pihak penerbangan ternama di Indonesia.

Baca Juga :

Namun begitu, ia pun tetap berbagi kisah rela meninggalkan mimpinya meski bisa meraup banyak harta dalam profesinya.

Dinukil tvOnenews.com melalui kanal YouTube Kasisolusi, Senin (28/10/2024), Capt Rizka Triansyah, pilot senior Garuda Indonesia menyampaikan awal mula resign diputuskan olehnya. Ternyata, itu berawal dari dirinya yang mengkhawatirkan hal ini. Rasa takutnya terbilang cukup besar.

Sebagai pilot, ia terus melakukan pekerjaannya agar tetap dikenal profesional. Saat membawa penumpang, ia tidak pernah meninggalkan ibadah.

Pasalnya, syariat agama Islam tetap menjadi pedoman penting bagi hidupnya. Itu merupakan cara Capt Rizka mempunyai bekal baik di dunia dan di akhirat.

Dalam suatu cerita, Capt Rizka menuturkan pelaksanaan ibadahnya sangat sulit dilakukan olehnya. Terutama shalat, ia harus melakukannya saat profesi sebagai pilotnya berfungsi di dalam penerbangan.

Di kabin pesawat, ia melaksanakan shalat lima waktu. Tempat itu menjadi solusi agar tetap menunaikan kewajiban ibadahnya baik dalam kondisi di darat maupun penerbangan.

Capt Rizka Triansyah Leihitu tetap memutuskan resign meski masih bisa ibadah di penerbangan. Keputusannya bergantung dengan beberapa alasan, selain memantapkan sosok yang telah hijrah.

Cita-citanya untuk keluarga menjadi salah satu alasan Capt Rizka resign. Ia mempunyai mimpi tinggi agar anaknya sukses.

"Gua anaknya American Dream banget kan. Gua punya cita-cita tinggal di Amerika. Gua pengen anak-anak gua sekolah di Amerika dan gua hidup di sana," ujar Capt Rizka Triansyah.

"Lu akan sedih banget ketika anak lu bisa pintar, punya ijazah sarjana, cumlaude di Amerika gitu kan. Tapi anak lu enggak bisa ngaji," sambung dia.

Sebagai Muslim taat agama Islam, ia mempunyai ketakutan anaknya tidak bisa mengaji dan mengenal ajaran agama Islam. Meski suatu saat, buah hatinya sukses sesuai dengan mimpinya.

"Perintah pertamanya adalah Iqra gitu loh, membaca. Dan harapan gua selain dia (anak) bisa ngaji, juga bisa bahasa Arab," tuturnya.

Namun demikian, Capt Rizka menyerahkan pekerjaannya kepada rekan seperjuangannya. Pengalihan itu bersifat sementara agar tetap bisa menunaikan shalat di bagian kokpit pesawat.

Pengakuan tersebut berawal dari sang host Kasisolusi, Deryansha Azhary bertanya bagaimana cara ibadah shalat di pesawat, terutama saat penerbangan berlangsung yang membutuhkan beberapa jam hingga berhari-hari.

"Enggak dong, gua shalat kalau lagi terbang di atas. Gua serahin tugas gua ke pilot satunya lagi, gua salat. Gua shalat di kokpit. Di kokpit gua, lega," jelasnya.

Setelah itu, ia kembali mendapat pertanyaan dari Deryansha terkait keinginan Capt Rizka serius belajar agama Islam. Pasalnya, sang pilot benar-benar ingin keluar meski hatinya sangat berat.

Pilot Capt Rizka Triansyah pilih jadi TKI di Arab Saudi
Pilot Capt Rizka Triansyah pilih jadi TKI di Arab Saudi
Sumber :
  • Kolase tvOnenews

 

Ketika proses salaman, ia mengutarakan rasa berat hati meninggalkan kru seperjuangannya selama di maskapai Garuda Indonesia. Saat tangannya berjabat dengan crew pesawat, pramugari dan pihak lainnya ada rasa sedih dialami olehnya.

Saat salaman ke lawan jenis, ia mulai membiasakan diri tahap demi tahap agar tidak bersentuhan dengan lawan jenis. Ia mencoba menghindar karena mempunyai alasan selalu dalam kondisi telah wudhu.

Perihal syaratnya dalam ajaran agama Islam, ibadah Wudhu akan batal saat bersentuhan dengan lawan jenis. Ketentuan tersebut menjadi alasan Capt Rizka kerap kali menghindari hal itu.

Tak hanya itu, ia juga menceritakan tantangan keduanya. Setiap kru pesawat khususnya pramugari kerap kali berpakaian seksi sebagaimana ketentuan dalam menjalankan profesi di maskapai Garuda Indonesia.

Tatapan mata itu menunjukkan ujian keimanan yang dimiliki oleh Capt Rizka. Meski pilihan tersebut merupakan bagian tetap menjaga dan meningkatkan keamanan dalam proses penerbangan.

"First impression kan kita harus tegur sapa ya. Terus terang gua masih belum bisa yang begini (menunduk). Tapi itu juga bukan tanpa alasan, gua harus profiling kru gua," ucap dia.

Soal tatapan terhadap lawan jenis, Capt Rizka menegaskan itu ujian agar tidak berpaling dengan syariat yang telah termaktub di agama Islam. Itu juga menjadi tugas suami menjaga hati istri.

"Gua melihat ini benar kru gua atau bukan. Karena kalau bukan kru gua, itu bisa jadi threat penerbangan gua," katanya.

"Gua harus profiling, jadi gua gak mau terlalu saklek akhirnya jadi mudharat bagi semua orang. Pada akhirnya gua di cabin dan di kokpit, dipisahin sama pintu kokpit," tambah dia lagi.

Ia menganggap profesinya sebagai pilot sebuah anugerah telah dilimpahkan oleh Allah SWT. Namun, ia tetap harus menjaga jarak tanpa menuju ke belakang agar menjaga keimanannya sebaik mungkin.

"Secara profesi rezeki gua ya, privilege gua. Jadi itu menjaga gua banget sepanjang jalan," imbuhnya.

Menurutnya, keberkahan sebagai pilot merupakan kebahagiaannya. Apalagi, kalau penerbangan menuju Tanah Suci sebagai bentuk ibadah di dalamnya karena mengantarkan jemaah ke sana.

"Jadi pilot itu berkah loh. Lu nganter orang safar, lu sendiri jadi ikut safar. Apalagi kalo lu nganternya ke Tanah Suci. MasyaAllah, terangnya.

Perihal cita-citanya sejak resign dari Garuda, mata impiannya menuju pada Jazirah Arab. Itu merupakan impian terbesar Capt Rizka.

"Kembali ke cita-cita ya. Lu kalau bicara Saudi, Makkah-Madinah pengin di sana dong. Itu yang bikin jadi motivasi gua, berubah dari American Dream, gua pengen deket dengan rumahnya Rasul," ungkap dia.

Dari pengalamannya, Capt Rizka pun telah menjalankan niatnya. Ia melamar di sejumlah maskapai berbasis penerbangan dari Tanah Arab.

"Gua pikir mana jalan yang paling mudah buat gua ke sana, dengan skill yang gua miliki gua apply pilot di negara-negara jazirah Arab," tuturnya.

Salah satunya Saudi Airlines, ia mengaku telah melamar di maskapai tersebut. Sayangnya ada peraturan yang menjadi halangan dirinya sulit bekerja di sana.

"Gua ngelamar semua yang di jazirah Arab, ada Qatar, ada Etihad, Emirates, Oman Air, ada Flydubai. Mulai ada jawaban satu per satu, cuman harus pertimbangkan matang-matang," katanya.

"Gua pekerja, gua akan jadi TKI di sana, pejuang devisa buat Indonesia, jadi gua tetap kontribusi buat negara ini," tandasnya.

(udn/kmr/hap)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Lirik Lagu Tampar - Juicy Luicy, Viral di Media Sosial TikTok Ternyata Lagu Ini Kisahkan Tentang Cinta Sepihak

Lirik Lagu Tampar - Juicy Luicy, Viral di Media Sosial TikTok Ternyata Lagu Ini Kisahkan Tentang Cinta Sepihak

Lagu Tampar dari Juicy Luicy menjadi viral di media sosial karena sering dipilih sebagai backsound dari video TikTok. Jadi, tentang apa sebenarnya lagu ini?
Ingin Hijrah Takut dari Riba tapi Masih Kerja di Bank, Pilih Resign atau Tidak? Ustaz Adi Hidayat Justru Sarankan…

Ingin Hijrah Takut dari Riba tapi Masih Kerja di Bank, Pilih Resign atau Tidak? Ustaz Adi Hidayat Justru Sarankan…

Bila seseorang ingin terbebas dari dosa riba tetapi masih bekerja di bank, apakah harus keluar atau resign dari pekerjaannya? Ustaz Adi Hidayat sarankan agar...
Bursa Transfer: AC Milan dan Napoli Bersaing untuk Bawa Pulang Federico Chiesa Meski Belum Semusim Gabung Liverpool

Bursa Transfer: AC Milan dan Napoli Bersaing untuk Bawa Pulang Federico Chiesa Meski Belum Semusim Gabung Liverpool

Belum genap semusim perkuat Liverpool, nama Federico Chiesa sudah bikin AC Milan dan Napoli tertarik untuk membawanya pulang ke Liga Italia di bursa transfer.
Doa untuk Negeri Indonesia

Doa untuk Negeri Indonesia

Setiap Muslim disarankan tidak hanya berddoa untuk dirinya sendiri namun juga untuk negara Indonesia. Berikut doa mohon Indonesia dilindungi oleh Allah SWT.
MU Resmi Pecat Erik ten Hag, Ini yang akan Dilakukan Cristiano Ronalo Menurut Rio Ferdinand

MU Resmi Pecat Erik ten Hag, Ini yang akan Dilakukan Cristiano Ronalo Menurut Rio Ferdinand

Rio Ferdinand mengungkapkan apa yang menurutnya akan dilakukan Cristiano Ronaldo setelah Manchester United (MU) resmi memecat Erik ten Hag.
Kabinet Merah Putih Prabowo - Gibran Diminta Fokus Jalankan Program Kerja untuk Kemaslahatan Rakyat

Kabinet Merah Putih Prabowo - Gibran Diminta Fokus Jalankan Program Kerja untuk Kemaslahatan Rakyat

Pemerintahan Era Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka telah membentuk susunan Kabinet Merah Putih dalam menopang program kerjanya.
Trending
Warga India Meminta AFC dan FIFA Hukum Timnas Indonesia U-17 dan Australia usai Menjalani Laga Aneh di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025

Warga India Meminta AFC dan FIFA Hukum Timnas Indonesia U-17 dan Australia usai Menjalani Laga Aneh di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025

Warga India meminta kepada AFC dan FIFA untuk turun menyelidiki pertandingan Timnas Indonesia U-17 melawan Australia di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.
Respons Erick Thohir usai Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Asia U-17 2025 dengan Imbangi Australia

Respons Erick Thohir usai Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Asia U-17 2025 dengan Imbangi Australia

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberi respons atas keberhasilan Timnas Indonesia U-17 meraih tiket ke putaran final Piala Asia U-17 2025 pada Minggu (27/10).
PSSI Tak Perlu Pusing Apabila Bahrain Tolak Main di Jakarta, Media Inggris Sebut Timnas Indonesia Bakal Ketiban Untung Jika Itu Terjadi, Kok Bisa?

PSSI Tak Perlu Pusing Apabila Bahrain Tolak Main di Jakarta, Media Inggris Sebut Timnas Indonesia Bakal Ketiban Untung Jika Itu Terjadi, Kok Bisa?

Tiba-tiba saja media asal Inggris merilis sebuah artikel yang menyebut jika Bahrain menolak bertanding di Jakarta, maka Timnas Indonesia akan ketiban untung.
Warga India Minta AFC Tindak Tegas Timnas Indonesia U17, Kata Media Vietnam Justru yang Salah Itu...

Warga India Minta AFC Tindak Tegas Timnas Indonesia U17, Kata Media Vietnam Justru yang Salah Itu...

Melihat respon warga India usai Timnas Indonesia U17 lawan Australia, media Vietnam langsung bela Skuad Nova Arianto, benarkah main tak adil lawan Australia?
Bak Bumi dan Langit Sikap Dua Pelatih yang Gunakan Strategi Ulur Waktu Demi Lolos Piala Asia U-17, Coach Nova Arianto Malu Tapi Pelatih Vietnam Justru ...

Bak Bumi dan Langit Sikap Dua Pelatih yang Gunakan Strategi Ulur Waktu Demi Lolos Piala Asia U-17, Coach Nova Arianto Malu Tapi Pelatih Vietnam Justru ...

Pelatih Timnas Indonesia U-17 Nova Arianto justru malu menggunakan strategi ulur waktu untuk lolos ke Piala Asia U-17 sebagai jajaran lima tim runner up terbaik
Bicara Jujur, Nova Arianto Akui Malu dengan Hasil Pertandingan Timnas Indonesia U-17 Vs Australia

Bicara Jujur, Nova Arianto Akui Malu dengan Hasil Pertandingan Timnas Indonesia U-17 Vs Australia

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, mengakui bahwa dirinya malu dengan hasil pertandingan melawan Australia di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.
Punya Ekspektasi Tinggi Setelah Cetak Gol Dua Digit, AFC Ikut Komentari Hasil Imbang Australia Vs Timnas Indonesia U-17

Punya Ekspektasi Tinggi Setelah Cetak Gol Dua Digit, AFC Ikut Komentari Hasil Imbang Australia Vs Timnas Indonesia U-17

Australia dan Timnas Indonesia U-17 dipastikan lolos ke Piala Asia U-17 2025 usai hasil imbang tanpa gol di Stadion Abdullah Al Khalifa, Mishref, Minggu (27/10/2024) malam WIB. 
Selengkapnya
Viral