LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Mantan bek asing legenda Persib Bandung dan Persija Jakarta, Abanda Herman
Sumber :
  • Kolase Persib & Facebook/Semua Tentang Persija

Ingat dengan Abanda Herman? Bek Legenda Persija dan Persib yang Mualaf Setelah Gantung Sepatu Pilih Putuskan...

Abanda Herman, sosok mantan bek asing legendaris Persija Jakarta dan Persib Bandung yang mualaf telah pensiun sejak 2016. Kini, ia lebih memilih kegiatan ini.

Rabu, 6 November 2024 - 12:40 WIB

tvOnenews.com - Mantan pemain Persija Jakarta dan Persib Bandung, Abanda Herman merupakan salah satu bek asing yang mualaf pada era 2000-an. Kini, namanya telah menghilang sejak memutuskan pensiun.

Sebelum gantung sepatu, postur tubuhnya yang tinggi menjadikan Abanda Herman sebagai bek tangguh dalam skuad Persija Jakarta dan Persib Bandung.

Benteng pertahanan Persija dan Persib sangat kokoh. Ini tidak lepas dari kehadiran Abanda Herman yang kerap menang duel udara karena postur tubuhnya bisa mencapai ketiggian 192 cm.

Saat berkarier di Indonesia, Abanda Herman bermain pertama kali di klub PSM Makassar. Ia berlabuh ke Tanah Air pada 2004.

Abanda Herman menjadi salah satu bek asing legenda Persija Jakarta. Ia telah bermain kurang lebih sekitar empat tahun di Macan Kemayoran.

Baca Juga :

Di Persija Jakarta, ia bermain sejak 2006-2010 pada era Liga Super Indonesia. Sayangnya, Macan Kemayoran tidak melanjutkan kontraknya setelah itu.

Pemain kelahiran asal Kamerun pernah menyandang sebagai pemain asing termahal. Harga banderol untuk menggunakan jasanya harus membayar sekitar Rp1,35 miliar saat berseragam Persija.

Pada 2010-2011, ia akhirnya memutuskan kariernya bersama Persema Malang. Namun, itu hanya sebentar sebelum berlabuh ke Persib Bandung.

Di Persib Bandung, ia lagi-lagi sukses menjadi bek mengerikan dalam skuad Maung Bandung sejak 2011.

Kiprahnya semakin melejit di Persib Bandung. Ia sukses bermain sebanyak 74 pertandingan dengan membukukan sembilan gol selama tiga musim.

Selain permainannya yang garang, Abanda Herman akhirnya menemukan hidayahnya saat berseragam di Persib Bandung. Pasalnya, ia memutuskan mualaf di tim tersebut.

Ia resmi memeluk agama Islam pasca melontarkan ucapan dua kalimat syahadat di Masjid Nurul Iman, Babakansari, Bandung pada 18 April 2013.

Mantan benteng pertahanan Persib Bandung, Abanda Herman saat berseragam Persija Jakarta
Mantan benteng pertahanan Persib Bandung, Abanda Herman saat berseragam Persija Jakarta
Sumber :
  • Istimewa

 

Nama barunya pun tercatat saat membela Persib Bandung. Abanda Herman berganti nama menjadi Ahmad Abanda Herman.

Hidayahnya untuk menjadi seorang mualaf berawal dari kegiatan para pemain Persib. Skuad Maung Bandung kerap kali melaksanakan shalat berjamaah yang membuat hati bek asing itu terketuk.

Saat proses mengucap dua kalimat syahadat pun ditemani oleh Djadjang Nurdjaman yang kala itu masih menjadi pelatih Persib.

Selain Djadjang Nurdjaman, Abanda Herman ditemani oleh dua pemain, Airlangga Sucipto dan Maman Abdurrahman saat proses memeluk agama Islam.

Setelah di Persib Bandung, kiprahnya sebagai pesepak bola profesional tidak berhenti begitu saja. Ia pilih berlabuh ke Barito Putera pada 2014.

Sayangnya selama satu musim, kiprahnya tidak begitu menampik di Barito Putera. Pada akhirnya harus berpindah ke tim yang bermain di Liga 2.

Ia membela Persak Kebumen setelah bermain di Barito Putera. Di tim ini sampai memutuskan pensiun pada 2016.

Setelah pensiun menjadi pesepak bola profesional tidak menunjukkan tanda-tanda aktivitas barunya. Apalagi, Abanda tidak mempunyai akun media sosial.

Meski begitu, Abanda Herman terakhir kali muncul ke publik saat masih berkiprah di Persak Kebumen. Kala itu, ia berkutat di ajang Piala Bupati Banyumas pada 2015.

(hap)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Istri Cak Imin Minta Pengurus HMT Bersatu Menangkan Paslon Acep-Gita di Pilkada Jabar

Istri Cak Imin Minta Pengurus HMT Bersatu Menangkan Paslon Acep-Gita di Pilkada Jabar

HMT Rustini Muhaimin alias istri Muhaimin Iskandar (Cak Imin) menghadiri silaturahim pengurus HMT se-Jawa Barat dengan Cagub-Cawagub
Terlindas Truk di Mangkang Semarang, Seorang Pemotor Tewas

Terlindas Truk di Mangkang Semarang, Seorang Pemotor Tewas

Seorang pemotor tewas usai terlindas truk di Mangkang tepatnya Jalan Urip Sumoharjo depan Gang Tegalsari 9 RT 3 RW 3, Kelurahan Mangunharo, Kecamatan Tugu, Kota Semarang.
Tambang Ilegal Terungkap di Kawasan Gunung Sungapan, Polresta Bandung Tegas Amankan 1 Pengelola

Tambang Ilegal Terungkap di Kawasan Gunung Sungapan, Polresta Bandung Tegas Amankan 1 Pengelola

Kepolisian Resor Kota (Polresta) Bandung, Jawa Barat menindak pengelola tambang pasir ilegal karena diduga melakukan tindak pidana penambangan tanpa izin di kawasan Gunung Sungapan, Kecamatan Soreang, Kabupaten Bandung.
Arki Wisnu Hijah ke Bali United Banten 

Arki Wisnu Hijah ke Bali United Banten 

Adalah Dewa United Banten, yang menjadi pelabuhan anyar Arki Wisnu setelah 13 tahun membela Satria Muda. 
4 Pelaku Peredaran Narkotika Jaringan Malaysia Ditangkap, Polisi Beberkan Barang Bukti Senilai Rp480 M di Pasar Gelap

4 Pelaku Peredaran Narkotika Jaringan Malaysia Ditangkap, Polisi Beberkan Barang Bukti Senilai Rp480 M di Pasar Gelap

Tim gabungan menangkap empat pelaku tindak pidana peredaran narkotika jenis sabu sebanyak 207 kilogram dan 90 ribu pil ekstasi yang merupakan bagian dari sindikat narkoba jaringan Malaysia, Riau, dan Jakarta.
Ternyata Pahala Shalat Tahajud Kalah dengan Amalan ini, Habib Novel Alaydrus Tegaskan Walau Sederhana Segera Rutinkan

Ternyata Pahala Shalat Tahajud Kalah dengan Amalan ini, Habib Novel Alaydrus Tegaskan Walau Sederhana Segera Rutinkan

Habib Novel Alaydrus membandingkan sebuah amalan sederhana dan shalat Tahajud. Keduanya sama-sama bisa memperoleh pahala besar yang diberikan oleh Allah SWT.
Trending
Tolak Tawaran Hampir Rp7 Miliar Rupiah, Pemain Timnas Indonesia Marselino Ferdinan Dapat Pujian di Forum Oxford United

Tolak Tawaran Hampir Rp7 Miliar Rupiah, Pemain Timnas Indonesia Marselino Ferdinan Dapat Pujian di Forum Oxford United

Pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan, mendapatkan pujian dari suporter Oxford United karena dinilai telah menolak penawaran senilai Rp6,9 miliar rupiah.
Timnas Indonesia Ditunggu 'Hadiah' Besar dari FIFA untuk Laga Kontra Jepang dan Arab Saudi jika Mampu Menang

Timnas Indonesia Ditunggu 'Hadiah' Besar dari FIFA untuk Laga Kontra Jepang dan Arab Saudi jika Mampu Menang

Timnas Indonesia sudah ditunggu hadiah besar dari FIFA menjelang laga kontra Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada bulan November ini.
Setelah Tak Ada Ruben Onsu di Rumah, Betrand Peto Beranikan Diri Bicara Kepada Sarwendah Bahwa Dia Sebenarnya...

Setelah Tak Ada Ruben Onsu di Rumah, Betrand Peto Beranikan Diri Bicara Kepada Sarwendah Bahwa Dia Sebenarnya...

Setelah tak ada Ruben Onsu, Betrand Peto beranikan diri untuk bicara jujur kepada Sarwendah tentang kriteria perempuan idamannya yang harus seperti Sarwendah.
Suporter Belanda Minta Mees Hilgers Tolak Panggilan Timnas Indonesia di Laga Kontra Jepang dan Arab Saudi Sekalipun Cederanya Ringan

Suporter Belanda Minta Mees Hilgers Tolak Panggilan Timnas Indonesia di Laga Kontra Jepang dan Arab Saudi Sekalipun Cederanya Ringan

Para suporter klub Belanda meminta Mees Hilgers tidak usah membela Timnas Indonesia, yang akan menghadapi Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Justin Hubner Susul Maarten Paes Jelang Timnas Indonesia Hadapi Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Justin Hubner Susul Maarten Paes Jelang Timnas Indonesia Hadapi Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Justin Hubner memberi update soal kapan dirinya berangkat ke Indonesia demi memperkuat Timnas Indonesia jelang laga kontra Jepang dan Arab Saudi bulan ini.
PSSI Gerak Cepat Siapkan Striker Keturunan setelah Naturalisasi Kevin Diks Disetujui DPR, Tiga Nama Ini Jadi Sorotan...

PSSI Gerak Cepat Siapkan Striker Keturunan setelah Naturalisasi Kevin Diks Disetujui DPR, Tiga Nama Ini Jadi Sorotan...

Yunus Nusi menyebut PSSI tak mau terlalu terburu-buru dalam mengambil keputusan meski mendapatkan rekomendasi cukup banyak pemain yang berposisi sebagai striker
Tak Disangka Sahabat Baru Megawati Hangestri ini Dulu Pernah Remehkan Kemampuan Megatron, Dia Sempat Bilang...

Tak Disangka Sahabat Baru Megawati Hangestri ini Dulu Pernah Remehkan Kemampuan Megatron, Dia Sempat Bilang...

Selain Megawati Hangestri, Red Sparks pada musim ini mengandalkan pemain asing yang sudah terbukti ketajamannya di Liga Voli Korea tahun lalu, Vanja Bukilic.
Selengkapnya
Viral