LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
MUI Minta Presiden Prabowo Hentikan Impor Produk Israel
Sumber :
  • ANTARA

MUI Minta Presiden Prabowo Subianto Hentikan Impor Produk Israel

Majelis Ulama Indonesia (MUI) meminta Presiden RI Prabowo Subianto untuk segera menghentikan impor produk berasal dari Israel.

Kamis, 7 November 2024 - 21:14 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Majelis Ulama Indonesia (MUI) meminta Presiden RI Prabowo Subianto untuk segera menghentikan impor produk berasal dari Israel.

MUI juga mengajak masyarakat untuk terus melanjutkan gerakan boikot produk yang terafiliasi dengan negara Israel.

Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) bidang Dakwah dan Ukhuwah, KH. Muhammad Cholil Nafis mengatakan bahwa dirinya sangat mengapresiasi pernyataan Presiden Prabowo yang disampaikan saat pelantikan di depan perwakilan negara asing.

Ketegasan tersebut menurutnya telah menunjukkan bahwa Indonesia sangat komitmen dalam menunjukkan sikap yang mendukung agar bangsa Palestina terbebas dari cengkeraman penjajahan Zionis Israel.

“Penghentian impor produk Israel ini perlu dilakukan oleh pemerintahan baru, supaya Indonesia tidak terkesan setengah hati dalam mendukung kemerdekaan Palestina,” tandas Kiai Cholil, melalui keterangan resminya di Jakarta pada Kamis (7/11/2024).

Baca Juga :

Kiai Cholil kemudian mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk tidak bosan memboikot segala bentuk produk yang terafiliasi dengan Israel.

Dengan begitu, Kiai Cholil berharap Israel benar-benar menghentikan penyiksaan kepada rakyat Palestina.

“Dampak boikot terhadap produk-produk Israel di dalam negeri kan sudah mulai kelihatan,” ujarnya.

“Maka gerakan ini wajib dilanjutkan, sampai Israel benar-benar berhenti melakukan genosida terhadap warga sipil Palestina,” sambung Kiai Cholil.

Hingga saat ini, konsistensi dukungan Pemerintah Indonesia terhadap Palestina ini secara masif juga diikuti oleh masyarakat Muslim Indonesia.

Gerakan ini dilakukan setidaknya sejak akhir tahun 2023.

Seluruh masyarakat kompak melakukan gerakan boikot terhadap produk-produk yang terafiliasi dengan negara Zionis Israel.

Bukti nyata kekuatan boikot itu terlihat dengan mulai babak belurnya perusahaan-perusahaan yang teridentifikasi mendukung Zionis Israel.

Beberapa perusahaan itu bahkan diakabrkan mengalami kerugian cukup signifikan.

Hal itu bisa terlihat melalui jenama besar seperti Unilever, McDonald’s, hingga Starbucks dan Danon yang terkena boikot konsumen di Indonesia.

Bahkan keuntungan mereka merosot atau anjlok sebanyak dua digit.

Hal ini juga terdampak pada merek lokal seperti  Teh Botol Sosro yang dimiliki Rekso Group.

Sosro yang kerja sama dengan McDonald di Indonesia pun terimbas anjloknya penjualan akibat aksi boikot.

Terlebih ketika keluarnya Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) Nomor 83 tahun 2023 yang mengharamkan produk terafiliasi Israel.

Untuk lebih lanjut, masyarakat disarankan melihat berbagai produk yang tidak semestinya digunakan atau dikonsumsi sehari-hari melalui Yayasan Konsumen Muslim Indonesia (YKMI) atau melalui website boycott.thewitness dan bdnaash. (ant/put)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Ma'ruf Amin Imbau Para Kiai hingga Santri Pilih Luluk-Lukman di Pilkada Jatim

Ma'ruf Amin Imbau Para Kiai hingga Santri Pilih Luluk-Lukman di Pilkada Jatim

Ketua Dewan Syuro DPP PKB Ma'ruf Amin mengajak para Kiai, Nyai, para santri, serta seluruh kader PKB se-Jawa Timur untuk memenangkan pasangan Luluk-Lukmanul
Erick Thohir Sebut PSSI Jamin Keamanan Suporter Timnas Indonesia dan Tim Tamu dengan Siapkan 103 CCTV

Erick Thohir Sebut PSSI Jamin Keamanan Suporter Timnas Indonesia dan Tim Tamu dengan Siapkan 103 CCTV

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menjami keamanan dan kenyamanan suporter jelang pertandingan Timnas Indonesia melawan Jepang dan Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno.
Rawan Kekerasan Seksual, Orang Tua Galau Mau Sekolahkan Anak di Pesantren, Begini Jawaban Menteri PPPA

Rawan Kekerasan Seksual, Orang Tua Galau Mau Sekolahkan Anak di Pesantren, Begini Jawaban Menteri PPPA

MenPPPA Republika Indonesia, Arifatul Choiri Fauzi menerima keluhan terkait dilematis sebagai orang tua yang ingin menyekolahkan anaknya di Pondok Pesantren.
Respon Perubahan Kebijakan Pemerintah Arab Saudi, Ketua Komisi VIII DPR Minta Revisi UU Haji Perlu Dikebut

Respon Perubahan Kebijakan Pemerintah Arab Saudi, Ketua Komisi VIII DPR Minta Revisi UU Haji Perlu Dikebut

Dewan Perwakilan Rakyat bersama pemerintah harus segera mempercepat pembahasan revisi Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah
10 Ribu Bus Ditarget Laik Jalan untuk Angkutan Nataru, Kemenhub Gencarkan Rampcheck

10 Ribu Bus Ditarget Laik Jalan untuk Angkutan Nataru, Kemenhub Gencarkan Rampcheck

Sebanyak 10 ribu bus akan dilakukan pemeriksaan kelaikan jalan (rampcheck).  Tujuannya, untuk memastikan bus untuk angkutan Nataru laik jalan.
Shin Tae-yong Panggil 3 Pemain Persib Bandung ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Siapa Saja?

Shin Tae-yong Panggil 3 Pemain Persib Bandung ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Siapa Saja?

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memanggil tiga pemain Persib Bandung untuk persiapan tim U-22 di Piala AFF 2024.
Trending
Masih Ingat Kiki Amalia? Mantan Istri Kiper Terbaik Timnas Indonesia Pada Masanya, Tak Disangka Ternyata Nasibnya kini...

Masih Ingat Kiki Amalia? Mantan Istri Kiper Terbaik Timnas Indonesia Pada Masanya, Tak Disangka Ternyata Nasibnya kini...

Kiki Amalia, pernah menikah dengan mantan kiper Timnas Indonesia, Markus Horison. Dulu sempat viral, bagaimanakah kabarnya sekarang? Simak artikelnya di bawah!
Respons Netizen Singapura Usai Lion City Sailors Kena Comeback Persib Bandung: Stadion Jalan Besar Jadi Kandang Maung

Respons Netizen Singapura Usai Lion City Sailors Kena Comeback Persib Bandung: Stadion Jalan Besar Jadi Kandang Maung

Bermain di laga lanjutan AFC Champions League Two 2024-2025, Lion City Sailors harus mengakui kehebatan Persib Bandung dengan skor akhir 2-3. 
Reaksi Hajime Moriyasu saat Tahu Harga Tiket Laga Timnas Indonesia vs Jepang, hingga Respons Shin Tae-yong Lihat Daftar Pemain Samurai Biru

Reaksi Hajime Moriyasu saat Tahu Harga Tiket Laga Timnas Indonesia vs Jepang, hingga Respons Shin Tae-yong Lihat Daftar Pemain Samurai Biru

Begini reaksi Hajime Moriyasu saat tahu harga tiket pertandingan Timnas Indonesia vs Jepang di GBK, hingga respons Shin Tae-yong lihat daftar pemain Jepang.
Thailand dan Timnas Indonesia U-20 Senasib, Suporter Gajah Perang Beri Reaksi Begini usai Drawing Piala Asia U-20 2025

Thailand dan Timnas Indonesia U-20 Senasib, Suporter Gajah Perang Beri Reaksi Begini usai Drawing Piala Asia U-20 2025

Thailand dan Timnas Indonesia U-20 senasib di Piala Asia U-20 2025, seorang suporter Thailand berikan reaksi ketar-ketir usai hasil undian fase grup turnamen.
Demi Tumbangkan Jepang dan Arab Saudi di SUGBK, Shin Tae-yong Isyaratkan  Pemain Ini Ikut Perkuat Timnas Indonesia

Demi Tumbangkan Jepang dan Arab Saudi di SUGBK, Shin Tae-yong Isyaratkan Pemain Ini Ikut Perkuat Timnas Indonesia

Timnas Indonesia tengah menyiapkan segala kematangannya dalam melakoni laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Ibu Mertua Azizah Salsha Jelaskan Pratama Arhan Memang dari Desa dan Keluarga yang Miskin, tapi...

Ibu Mertua Azizah Salsha Jelaskan Pratama Arhan Memang dari Desa dan Keluarga yang Miskin, tapi...

Ibu mertua Azizah Salsha jelaskan Pratama Arhan memang dari desa dan keluarga yang miskin, simak kisahnya...
Omongan Media Vietnam Terbukti, dari Awal Sudah Tahu Keputusan AFC Bikin Timnas Indonesia Sulit ke Piala Dunia

Omongan Media Vietnam Terbukti, dari Awal Sudah Tahu Keputusan AFC Bikin Timnas Indonesia Sulit ke Piala Dunia

Ternyata sejak awal media Vietnam sudah tahu jika keputusan AFC bisa membuat Timnas Indonesia U20 susah ke Piala Dunia, dan kini terbukti prediksi media Vietnam
Selengkapnya
Viral