tvOnenews.com - Mantan pemain Timnas Indonesia U22, Mochamad Dicky Indrayana mendapat gelar sebagai kiper spiritual pada masanya.
Saat itu, Dicky Indrayana menjadi kiper Bali United yang membela Timnas Indonesia U22.
Dicky Indrayana cukup lama membela Bali United. Ia berkiprah bersama Serdadu Tridatu sejak 2015 hingga 2019.
Setelah di Bali United, pemain kelahiran asal Ciamis, Jawa Barat itu berlabuh ke Borneo FC.
Di Pesut Etam, Dicky menjadi kiper andalannya pada 2020 sampai 2021.
Selepas di Borneo FC, Dicky berlabuh ke Semen Padang dan Persikabo 1973 dari 2021 sampai 2024.
Saat berkiprah untuk Timnas Indonesia, Dicky menjadi pelapis kiper Kurniawan Kartika Adjie.
Namun, kiprahnya menjadi pesepak bola yang membela Garuda Mudua tidak melupakan kebutuhan spiritualnya. Ia menjadi sosok religius.
Di SEA Games 2017, Dicky sempat menjadi sorotan karena rekaman videonya viral. Kebetulan, ia sedang berada di Royale Chulan Hotel Kuala Lumpur Malaysia.
Rekaman video tersebut menunjukkan imam shalat berjamaah langsung dipimpin oleh Dicky.
Pelaksanaan shalat berjamaah itu berlangsung sebelum Garuda Muda melawan Filipina di Stadion Shah Alam, Selangor, Kamis (17/8/2017).
Dari rekaman video itu, Dicky membenarkan sedang menjadi imam shalat berjamaah.
"Sejak di Thailand lalu saya menjadi sering menjadi imam. Terus tadi malam juga," ungkap Dicky dikutip, Senin (11/11/2024).
Dicky mengeluarkan suara yang indah saat mengamalkan ayat suci Al Quran. Lantunan ini terjadi saat dirinya menjadi imam.
Adapun makmum shalat berjamaah itu, di antaranya ada Evan Dimas, Hansamu Yama Pratama, dan Bima Sakti.
Mantan pemain SKO Ragunan itu akhirnya menyabet gelar kiper spiritual di Timnas Indonesia U22. Meski kiprahnya masih kalah saing dengan penjaga gawang lainnya.
Perihal kepercayaannya, Dicky sebagai anak dari Rosyid dan Nunung menyebutkan pendidikan agamanya atas hasil belajar bersama rekan kecilnya.
Mantan kiper Borneo FC itu membantah ilmu agamanya didapatkan dari pembelajaran di pesantren.
"InsyaAllah hingga saat ini terus belajar," tandas Dicky.
(hap)
Load more