LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Mantan pemain Timnas Indonesia, Eka Ramdani saat putuskan pensiun di Persib Bandung
Sumber :
  • Persib Bandung

Masih Ingat Legenda Persib Eka Ramdani? Mantan Pemain Timnas Indonesia Lebih Pilih Sibuk Berdakwah sejak Pensiun

Legenda Persib Bandung sekaligus mantan pemain Timnas Indonesia, Eka Ramdani tetap istiqomah menjalani kegiatan barunya dengan cara berdakwah sejak pensiun.

Rabu, 13 November 2024 - 23:21 WIB

tvOnenews.com - Legenda Persib Bandung, Eka Ramdani menjadi salah satu mantan pemain Timnas Indonesia telah memutuskan pensiun.

Sebagai mantan pemain Timnas Indonesia, Eka Ramdani lebih mengisi kesibukannya dengan cara dakwah.

Karier Eka Ramdani bersinar hingga gantung sepatu di Persib Bandung. Bahkan pernah menjadi bagian skuad Timnas Indonesia pada eranya.

Eka Ramdani merupakan legenda pemain Persib Bandung sekaligus Timnas Indonesia yang lahir di Purwakarta, Jawa Barat pada 18 Juni 1984.

Saat berkarier sebagai pesepak bola profesional, Eka Ramdani lebih sering mengisi posisi gelandang bertahan.

Baca Juga :

Eka telah mengenal sepak bola pada 1997. Ia pertama kali masuk menjadi bagian Sekolah Sepak Bola (SSB) UNI Bandung saat masih beruusia 13 tahun.

Namun, umur Eka yang masih muda memberatkannya karena harus hidup jauh dari orang tuanya. Ia menjadi pesepak bola terbaik asal Purwakarta.

Di SSB UNI Bandung, Eka kerap kali bermain sepak bola pada ajang kompetisi yang dibuat oleh Persib Bandung.

Kariernya semakin melonjak karena langsung mendapat kesempatan seleksi Timnas Indonesia U16. Kebetulan pelatih kiper timnas saat itu dipegang oleh mantan kiper Persib, Boyke Adam.

Selain di U16, Eka Ramdani menjajal keahliannya bersama Timnas Indonesia level senior. Saat itu ia masuk skuad Garuda pada 2001.

Eka juga sukses membukukan sejumlah gol untuk Timnas Indonesia. Bahkan merebut penghargaan saat berkutat dengan Garuda pada ajang AFF Championship 2010.

Kemudian, Eka bisa merasakan tim Persib Bandung pertama kali pada 2002. Namun hanya bermain satu musim sebelum berlabuh untuk membela Persijatim pada 2003.

Setelah di Persijatim, ia kembali ke pangkuan Persib Bandung pada periode keduanya dari 2005 hingga 2011.

Adapun tim lainnya setelah kembali keluar ke Persib Bandung, antara lain Persisam Putra Samarinda, Pelita Bandung Raya, Semen Padang, Sriwijaya FC, Persela Lamongan.

Eka menjadi ikonik pendukung Persib Bandung. Ia berhasil menempatkan dirinya di hati para suporter.

Legenda Persib Bandung, Eka Ramdani berseragam Timnas Indonesia
Legenda Persib Bandung, Eka Ramdani berseragam Timnas Indonesia
Sumber :
  • AP Photo

 

Eka mengakhiri kariernya sebagai pesepak bola profesional saat berseragam Persib Bandung. Ia memutuskan pensiun pada akhir musim 2018.

Setelah gantung sepatu, pemain yang kini berusia 40 tahun ini sangat sibuk dakwah. Ia menyebarkan ajaran-ajaran agama dan punya misi mempertebal para pemain agar semakin religius.

Perihal dakwah ini, Eka menahkodai SSB UNI di mana tempat awal mula kariernya mulai cemerlang. Status pelatih bisa memberikan pemahaman ajaran agama terhadap anak-anak.

"Betul. Kegiatan saya sekarang mengasuh anak-anak di SSB. Selain itu, usaha jualan jahe merah juga sama seperti yang ada dipinggiran jalan gitu. Kemudian membuat komunitas sepak bola tetapi lebih ke dakwah," ungkap Eka Ramdani disadur dari kanal YouTube Jurnal Opah, Rabu (13/11/2024).

Eka membagikan kegiatan selain sepak bola, salah satu contohnya ada gelaran kajian dan pengajian rutin.

"Karena kebanyakan teman-teman di luar komunitas atau mungkin teman-teman pesepak bola kita biasanya agak sedikit malu untuk ikut kajian," terang dia.

"Kami membuat komunitas muslim sepak bola itu buat wadah teman-teman pesepak bola untuk mengaji bareng dan kajian," tambahnya.

Eka membandingkan antara pemain sepak bola profesional dan yang masih sekadar hobi terhadap olahraga ini.

Menurut Eka, sesama sepak bola telah memahami untuk mengisi amalan ibadah bersama, seperti pengajian, shalat berjamaah di masjid, dan menambah ilmu ajaran agama.

"Tapi kalau misalkan harus benar-benar ke komunitas mengaji, mungkin agak sedikit tidak bebas seperti kepada sesama pemain bola. Jadi berdirilah komunitas sepak bola dakwah ini," kata dia.

Eka menjelaskan soal kegiatan kajian sebagai cara dakwahnya melalui sepak bola. Cara berkeliling ke berbagai tempat menjadi momen tepat agar bisa saling silaturahmi.

"Misalkan minggu ini rumah saya, selanjutnya rumah Wildansyah, dan lainnya atau nongkrong di tempat ngopi sambil kajian," imbuhnya.

Ia mengatakan bahwa kegiatan pengajian dan kajian juga diisi oleh beberapa pemain Persib Bandung. Bahkan ada yang pernah membela Timnas Indonesia U23.

"Mentornya dari luar sepak bola yang biasa mengisi kajian," ucapnya.

Selain dakwah, legenda Persib itu juga kerap kali berkeliling dan menyambangi seluruh pesantren di Jawa Barat.

"Kami memang diajak ustaz dengan agenda seperti itu ke pelosok-pelosok," tandasnya.

(hap)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Terpopuler: Suasana Kurang Kondusif di Sesi Konferensi Pers Jepang Jelang Laga Kontra Timnas Indonesia, hingga Bahrain Keheranan Banyak Pihak Jagokan Skuad Garuda

Terpopuler: Suasana Kurang Kondusif di Sesi Konferensi Pers Jepang Jelang Laga Kontra Timnas Indonesia, hingga Bahrain Keheranan Banyak Pihak Jagokan Skuad Garuda

Suasana di sesi konferensi pers Jepang jelang laga lawan Timnas Indonesia, hingga Bahrain yang keheranan soal banyak pihak yang dukung skuad Garuda. Simak!
Timnas Indonesia Lawan Jepang Hari Ini, Cermati Perbandingan Peringkat FIFA Skuad Garuda dan Samurai Biru

Timnas Indonesia Lawan Jepang Hari Ini, Cermati Perbandingan Peringkat FIFA Skuad Garuda dan Samurai Biru

Timnas Indonesia akan Jepang hari ini, Jumat (15/11/2024) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) pukul 19.00 WIB.
Tambahkan Bahan Rahasia Ini ke Dalam Beras saat Memasak Kata dr Zaidul Akbar: Nasi Kaya Serat, Protein dan Probiotik

Tambahkan Bahan Rahasia Ini ke Dalam Beras saat Memasak Kata dr Zaidul Akbar: Nasi Kaya Serat, Protein dan Probiotik

Tambahkan bahan-bahan rahasia ini ke dalam beras saat memasak nasi kata dr Zaidul Akbar, akan menghasilkan nasi yang kaya serat, protein dan probiotik.
Reaksi Ahmed Al Kaf usai Kembali Pimpin Laga yang Dimenangkan Tim Timur Tengah, Wasit Oman yang Rugikan Timnas Indonesia Itu Bangga Bukan Main

Reaksi Ahmed Al Kaf usai Kembali Pimpin Laga yang Dimenangkan Tim Timur Tengah, Wasit Oman yang Rugikan Timnas Indonesia Itu Bangga Bukan Main

Wasit asal Oman, Ahmed Al Kaf memberikan reaksi setelah kembali dipercaya AFC untuk memimpin pertandingan antara negara Timur Tengah yakni Uni Emirat Arab (UEA) melawan Kirgistan.
Sektor Hulu Migas Jadi Kunci Sukseskan Program Swasembada Energi

Sektor Hulu Migas Jadi Kunci Sukseskan Program Swasembada Energi

Sektor hulu migas adalah sebua kunci penting untuk mensukseskan prgram swasembada energi di masa pemerintahan Presiden Prabowo Subianto & Wakil Presiden Gibran.
Waspada! Hari Ini BMKG Prakirakan Cuaca Sebagian Besar Wilayah Diguyur Hujan pada Jumat

Waspada! Hari Ini BMKG Prakirakan Cuaca Sebagian Besar Wilayah Diguyur Hujan pada Jumat

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca di sebagian besar wilayah di Indonesia berpotensi diguyur hujan hari ini.
Trending
Profil Tim Geypens yang Resmi Jalani Proses Naturalisasi untuk Timnas Indonesia, Ternyata Adik Mees Hilgers di FC Twente

Profil Tim Geypens yang Resmi Jalani Proses Naturalisasi untuk Timnas Indonesia, Ternyata Adik Mees Hilgers di FC Twente

Intip profil Tim Geypens pemain keturunan yang resmi menjalani proses naturalisasi untuk bergabung dengan Timnas Indonesia. Ternyata jebolan akademi FC Twente.
Kisah Mualaf Vendry Mofu, Mantan Pemain Timnas Indonesia Putuskan Masuk Islam Demi Dapatkan ini di Semen Padang

Kisah Mualaf Vendry Mofu, Mantan Pemain Timnas Indonesia Putuskan Masuk Islam Demi Dapatkan ini di Semen Padang

Mantan pemain Timnas Indonesia, Vendry Mofu mempunyai kisah perjalanan mualaf sejak kariernya semakin melesat di Semen Padang. Ia memeluk agama Islam pada 2010.
Peringkatnya Dilangkahi China di Klasemen Grup C, Mimpi Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026 Bisa Langsung Terkubur jika...

Peringkatnya Dilangkahi China di Klasemen Grup C, Mimpi Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026 Bisa Langsung Terkubur jika...

Timnas Indonesia jadi juru kunci klasemen Grup C dan sudah dilangkahi China yang berada di posisi keempat. Skuad Garuda tak bisa lolos Piala Dunia 2026 jika...
Jelang Kick Off, Ramai Pemain Jepang Kritik Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia, Kaoru Mitoma dkk: Buat Pertandingan Bakal..

Jelang Kick Off, Ramai Pemain Jepang Kritik Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia, Kaoru Mitoma dkk: Buat Pertandingan Bakal..

Jelang laga Timnas Indonesia vs Jepang, pemain Jepang satu per satu memberikan komentar soal naturasilasi. Pelatih hingga pemain legenda Jepang juga ikutan
Bintang Liga Inggris Beri Sindiran Halus pada Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Walau Dihiasi Langganan Liga Eropa, Jepang Jauh Lebih Unggul Soal...

Bintang Liga Inggris Beri Sindiran Halus pada Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Walau Dihiasi Langganan Liga Eropa, Jepang Jauh Lebih Unggul Soal...

Jelang laga krusial, Timnas Indonesia dapat sorotan khusus dari bintang Liga Inggris, Kaoru Mitoma. Sesumbar sampai sebut pemain naturalisasi King Indo itu...
Gantikan Roberto Mancini di Arab Saudi, Pelatih Ini Mualaf karena Terinspirasi Perlawanan Palestina kepada Israel

Gantikan Roberto Mancini di Arab Saudi, Pelatih Ini Mualaf karena Terinspirasi Perlawanan Palestina kepada Israel

Sayangnya, posisi Roberto Mancini tak bertahan lama di Arab Saudi. Iatelah dipecat oleh Federasi Sepak Bola Arab Saudi (SAFF). Lalu Herve Renard masuk, mualaf
Malaysia Kalahkan Tim Peringkat 187 Ranking FIFA, dari Dua Penalti dan Masih Kebobolan 1 Gol

Malaysia Kalahkan Tim Peringkat 187 Ranking FIFA, dari Dua Penalti dan Masih Kebobolan 1 Gol

Malaysia menang dengan skor akhir 3-1 di Stadion PAT, Bangkok, Kamis (14/11/2024). 
Selengkapnya
Viral