Jakarta, tvOnenews.com-- Pemain muda sepak bola Indonesia ini pernah mendapatkan sanksi dari Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) pada 2021. Sebagai tindak lanjut dari sikap yang tak mampu mengontrol emosi.
Anak muda ini bernama Hugo Samir ialah pemain bola Indonesia yang bertalenta. Ternyata anak dari mantan pelatih Indonesia, Jacksen Tiago.
Hugo Samir sosok yang cukup kontroversi karena ia dikenal sebagai pemain bola yang mudah emosi.
Diketahui mulanya Hugo Samir melakukan pelanggaran tidak biasa. Tak terduga saat marah, ia menendang perangkat pertandingan saat membela Bhayangkara FC U18.
Amarah tak terkontrol saat momen itu, ia berlaga di EPA Liga 1 U18, Hugo meluapkan emosinya.
Buntut dari sikapnya tersebut, Hugo pun menerima kabar dihukum selama 12 bulan oleh Komdis PSSI. Ia juga harus membayar denda bernilai Rp 5 juta.
Di sisi lain, pemain muda Hugo Samir ternyata pandai dalam menghafal Quran (Hafiz Quran). Hal ini disampaikan Sang Ayah lewat akun Instagramnya.
"Hugo Samir, seorang atlet sepakbola dan juga Hafiz Quran yang juga memiliki mimpi menerima Ballon dOr," kata Jacksen F Tiago dari tulisan unggahan Instagram, beberapa waktu lalu, dikutip Kamis (14/11/2024).
Berdasarkan informasinya, Hugo Samir juga berkiprah untuk Timnas Indonesia U24. Kenyataan pahit juga dirasakan oleh Hugo.
Sebab efek dari kasusnya waktu lalu, Higo harus menahan mentalnya sekuat mungkin. Namun tak menyurutkan semangatnya.
Diketahui, Hugo Samir juga dari lulusan sebuah lembaga pendidikan bernama Cambridge International School yang dinaungi Cambridge Assesment International Education.
Kabar baiknya, Jacksen F Tiago yang dulu berbeda keyakinan dengan Hugo Samir dan Istrinya. Kini sudah satu keyakinan yaitu Islam. (Klw)
Waallahualam
Load more