Kisah Nabi Yunus AS ditelan ke dalam perut ikan paus bermula saat mencari perlindungan yang diterangkan dalam Surat As Saffat Ayat 139-148.
Nabi Yunus AS merasa geram terhadap kaumnya yang menjadi pembangkang ajarannya untuk bertauhid kepada Allah SWT.
Saat itu, Nabi Yunus AS menaiki kapal saat berada di tepi dermaga yang kebetulan akan berlayat ke tengah lautan.
Kapal itu tiba-tiba mengalami kendala yang sangat buruk. Para awak melakukan pengundian karena satu orang harus berkorban diceburkan ke laut.
Nasib buruk menimpa Nabi Yunus AS sebagai orang yang terpilih dan mau tidak mau menyeburkan ke laut lepas yang ombaknya sangat tinggi.
Nabi Yunus AS pun terombang-ambing sampai seekor ikan paus datang dan langsung menelannya.
Selama 40 hari, Nabi Yunus AS selalu mengamalkan Surat Al Anbiya Ayat 87 hingga 88 menjadi bacaan zikir setiap hari meminta perlindungan kepada-Nya.
Load more