Kemudian, Buya Yahya menceritakan kisah yang terjadi pada zaman Abdullah bin Abbas.
Kala itu, seseorang mendatangi Abdullah bin Abbas dengan menanyakan adakah taubat bagi seorang pembunuh.
Namun, Abdullah bin Abbas menjawab tidak ada.
Lalu, orang kedua mendatanginya dan menanyakan hal yang sama. “Apakah orang yang membunuh ada taubatnya?”.
Berbeda dengan jawaban sebelumnya, Abdullah bin Abbas mengatakan ‘Ada’ pada penanya tersebut.
Buya Yahya. (Ist)
Para sahabat Abdullah bin Abbas pun bertanya-tanya mengapa kedua orang tersebut mendapat jawaban yang berbeda.
Load more