Ustaz Adi Hidayat menyampaikan bahwa beristighfar pada waktu sahar merupakan salah satu karakteristik orang bertakwa yang kelak akan tinggal di taman surga.
"Jadi ada orang takwa yang tinggalnya di taman surga, amalannya yang pertama rajin tahajud, sedikit tidur dan banyak shalat malam," ujar Ustaz Adi Hidayat.
"Dan di waktu-waktu sahar mereka banyak istighfar kepada Allah," sambungnya.
Hal itu sesuai dengan yang dijelaskan dalam Al-Quran Surah Adz-Dzariyat ayat 15-23.
"Waktu sahar istighfar, minta ampunan, berdoa. Itu cepat dikabulkan," imbau Ustaz Adi Hidayat.
Load more