Biasanya kalimat niat shalat ushalli dibaca sebelum takbiratul ihram atau memulai shalat.
Setelah selesai mengucapkan Ushalli kemudian dilanjutkan dengan takbiratul ihram.
Ustaz Adi Hidayat. (Ist)
Berkaitan dengan hal tersebut, Ustaz Adi Hidayat mengingatkan pesan penting agar tidak keliru dalam mengucapkan niat sebelum shalat.
Ustaz Adi Hidayat menekankan bahwa mengucapkan niat tidak diwajibkan dalam shalat, melainkan hanya membantu menguatkan niatnya.
"Melafadzkan niat itu bukan niat tapi hanya membantu menguatkan niat," ungkap Ustaz Adi Hidayat pada tayangan YouTube miliknya.
Oleh sebab itu, jangan mengira tidak mengucapkan ushalli berarti tidak sah shalatnya karena tak berniat.
Load more