Apabila beristighfar, memohon ampunan dan berdoa di waktu sahar, maka potensi dikabulkan oleh Allah SWT akan lebih besar.
"Kata Al-Quran waktu sahar itu paling bagus dipakai untuk istighfar," ujar Ustadz Adi Hidayat, dilansir dari kanal YouTube Adi Hidayat Official.
Berikut hadits yang menjelaskan tentang hal tersebut:
“Rabb kita tabaroka wa ta’ala turun setiap malam ke langit dunia hingga tersisa sepertiga malam terakhir, lalu Dia berkata: ‘Siapa yang berdoa pada-Ku, aku akan memperkenankan doanya. Siapa yang meminta pada-Ku, pasti akan Kuberi. Dan siapa yang meminta ampun pada-Ku, pasti akan Kuampuni’.” (HR. Bukhari no. 6321 dan Muslim no. 758).
Rajin beristighfar pada waktu sahar juga termasuk ciri-ciri orang takwa yang kelak tinggalnya di taman surga.
Load more