Pimpinan majelis ilmu dan dzikir Ar-Raudhoh, Surakarta itu menuturkan orang tersebut terhalang masuk neraka karena ada sesuatu yang mencegahnya.
Sontak, orang telah berada di pintu gerbang neraka itu telah menjadi golongan orang selamat atas pertolongan dari bacaan Wirid ini.
"Ajib kan ya," kata dia.
Pendakwah kelahiran dari Surakarta ini menyebutkan amalan Wirid ini memiliki bacaan yang sederhana namun ampuh pada keutamaannya sebagai penolong di akhirat nanti.
"Baca Allahumma ajirni minannar, tujuh kali habis Maghrib," jelasnya.
Namun begitu, Habib Novel mengabarkan bahwa amalan Wirid ini tidak hanya dilantunkan setelah shalat Maghrib.
Ia menyatakan amalan Wirid setelah Maghrib ini juga bisa dirutinkan selepas mengerjakan shalat Subuh.
"Setelah selesai shalat Subuh, langsung ucapkan Allahumma ajirni minannar, tujuh kali," katanya.
Load more