Salah satu contohnya kata Kiai Ma’ruf Khoizin adalah di bulan Rajab ini.
“Ada anggapan sebuah hadis tentang shalat sunnah 12 rakaat yang dilakukan di Kamis pertama bulan Rajab,” jelasnya.
Ia lalu menjelaskan, memang ada dua kitab tasawuf yang populer mencantumkannya.
“Kitab Ihya’ karya Hujjatul Islam, Imam Al-Ghazali dan kitab Al-Ghunyah karya Sulthanul Auliya’ Syekh Abdul Qadir Al-Jailani,” jelas Kiai Ma’ruf Khoizin.
Berikut penjelasan lebih lanjut beliau tentang dua kitab tasawuf populer itu.
في صلاة الرغائب أورده رزين في كتابه وهو حديث موضوع .
Tentang Shalat Raghaib, hadis ini disampaikan oleh Ruzain dalam kitabnya. Ini adalah hadis palsu (Al-Hafidz Al-Iraqi, Takhrij Ahadits Ihya’, 2/129)
Load more