"Saya berpikir dengan akarnya harus kuat maka ke atasnya juga kuat. Tidak bisa hanya membebankan kancah senior ke pelatih," ungkap mantan Pelatih Timnas Indonesia itu.
Sehingga tak heran makanya STY semangat dalam belajar, dan memahami budaya Indonesia dan agama Islam sebagai penyesuaian dirinya sebagai Pelatih.
Dalam harap dan strateginya tersebut, STY ingin merekrut generasi muda agar menjaga kualitas Pemain bola Indonesia.
"Saya benar - benar merekrut generasi muda," ucap STY.
"Bagaimanapun saya harus menempa generasi atau pemain muda dan merubah sistemnya," terang bapaknya Skuad Garuda ini.
Dalam kesempatan yang lain, STY mengaku agama dan budaya di Indonesia jadi salah satu tantangannya memilih Indonesia. Selain memang tertantang tapi juga mengasah dirinya.
"Saat saya baru datang, saya berusaha untuk memahami budaya Islam," ungkap Shin Tae-yong dikutip dari Sportalkorea. (klw)
Load more