Pelatih asal Sumatera Barat itu mengakui sujud syukur telah diterapkan Evan Dimas dan kawan-kawan pada era skuad U19 juara Piala AFF 2013.
"Itu dari 2013, emang saya sudah kebiasaan karena memang kalau kita dapatkan kita kenikmatan kita harus bersujud," ngaku Indra Sjafri dalam sesi perbincangan di podcast YouTube Deddy Corbuzier dikutip, Selasa.
Menurutnya, sujud syukur sebagai selebrasi yang bermanfaat daripada melakukan gerakan dan hal-hal lainnya.
Ia berpendapat selebrasi yang merugikan tim bisa menimbulkan sanksi dan denda dari pihak penyelenggara.
"Daripada pemain-pemain buka baju, selebrasi, putar-putar kan kartu kuning lebih baik sujud syukur," terang dia.
Indra meyakini ada simbol yang tersembunyi sebagai arti dalam sujud syukur dilakukan oleh para pemain dan jajaran di Timnas Indonesia level muda.
"Tapi kan ada simbol, bersyukur kok. 2013 saya lakuin, kan semuanya sekarang sujud syukur," tandasnya.
Load more