LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Ustaz Khalid Basalamah: Memuliakan Tiga Golongan Ini Sama Seperti Puncak Memuliakan Allah SW
Sumber :
  • Tangkapan Layar/Khalid Basalamah Official

Ustaz Khalid Basalamah: Memuliakan Tiga Golongan Ini Sama Seperti Puncak Memuliakan Allah SW

Ustaz Khalid Basalamah menjelaskan tiga golongan yang jika dimuliakan sama seperti puncak memuliakan Allah SWT. Lalu siapakah sajakah tiga golongan tersebut?

Jumat, 24 Januari 2025 - 06:00 WIB

tvOnenews.com - Ustaz Khalid Basalamah menjelaskan tiga golongan yang jika dimuliakan sama seperti puncak memuliakan Allah SWT.

Dalam ajaran Islam, memuliakan manusia adalah salah satu ajaran terpenting. Hal ini karena manusia diciptakan oleh Allah SWT sebagai makhluk yang dimuliakan dan diberikan kedudukan yang istimewa. Sebagaimana firman Allah SWT berikut ini.

۞ وَلَقَدْ كَرَّمْنَا بَنِيْٓ اٰدَمَ وَحَمَلْنٰهُمْ فِى الْبَرِّ وَالْبَحْرِ وَرَزَقْنٰهُمْ مِّنَ الطَّيِّبٰتِ وَفَضَّلْنٰهُمْ عَلٰى كَثِيْرٍ مِّمَّنْ خَلَقْنَا تَفْضِيْلًا ࣖ

Artinya: Sungguh, Kami telah memuliakan anak cucu Adam dan Kami angkut mereka di darat dan di laut. Kami anugerahkan pula kepada mereka rezeki dari yang baik-baik dan Kami lebihkan mereka di atas banyak makhluk yang Kami ciptakan dengan kelebihan yang sempurna. (QS. Al Isra: 70)

Ayat tersebut menunjukkan bahwa manusia diciptakan dengan kehormatan dan keistimewaan, maka dari itu Allah menekankan pentingnya menghormati dan memperlakukan sesama manusia dengan kebaikan, kasih sayang, dan adab yang mulia.

Baca Juga

Adapun cara memuliakan manusia dalam Islam dapat dilakukan dengan berbagai cara diantaranya:

Memuliakan dengan Menghormati Hak dan Martabatnya

Setiap manusia, suku manapun, agama apapun, memiliki hak yang harus dihormati, seperti hak hidup, hak atas keamanan, dan hak atas kebebasan. 

Maka dari itu, salah satu cara memuliakan manusia adalah dengan menekankan keadilan dalam memperlakukan sesama manusia, sebagaimana ajaran dalam Islam.

Memuliakan dengan Tidak Merendahkan

Cara lain dalam memuliakan orang  adalah dengan tidak merendahkannya dengan cara menghina atau mengolok-oloknya.

Larangan menghina atau mengolok-olok adalah perintah Allah SWT dalam firmannya surat Al Hujurat ayat 11.

يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا لَا يَسْخَرْ قَوْمٌ مِّنْ قَوْمٍ عَسٰٓى اَنْ يَّكُوْنُوْا خَيْرًا مِّنْهُمْ وَلَا نِسَاۤءٌ مِّنْ نِّسَاۤءٍ عَسٰٓى اَنْ يَّكُنَّ خَيْرًا مِّنْهُنَّۚ وَلَا تَلْمِزُوْٓا اَنْفُسَكُمْ وَلَا تَنَابَزُوْا بِالْاَلْقَابِۗ بِئْسَ الِاسْمُ الْفُسُوْقُ بَعْدَ الْاِيْمَانِۚ وَمَنْ لَّمْ يَتُبْ فَاُولٰۤىِٕكَ هُمُ الظّٰلِمُوْنَ

Artinya: Wahai orang-orang yang beriman, janganlah suatu kaum mengolok-olok kaum yang lain (karena) boleh jadi mereka (yang diolok-olokkan itu) lebih baik daripada mereka (yang mengolok-olok) dan jangan pula perempuan-perempuan (mengolok-olok) perempuan lain (karena) boleh jadi perempuan (yang diolok-olok itu) lebih baik daripada perempuan (yang mengolok-olok). Janganlah kamu saling mencela dan saling memanggil dengan julukan yang buruk. Seburuk-buruk panggilan adalah (panggilan) fasik) setelah beriman. Siapa yang  tidak bertaubat, mereka itulah orang-orang zalim.(QS. Al Hujurat: 11)

Memuliakan dengan Berbuat Baik

Cara memuliakan manusia berikutnya adalah dengan berbuat baik. Hal ini sebagaimana sabda Rasulullah SAW:

"Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi manusia lain." (HR. Ahmad)

Memuliakan dengan Membantu

Agama Islam, mengajarkan agar setiap umatnya berbuat muamalah atau saling membantu. Hal ini sebagaimana hadis berikut ini.

Rasulullah SAW bersabda, 

"Allah akan selalu menolong hamba-Nya selama hamba itu menolong saudaranya." (HR. Muslim)

Itulah cara memuliakan manusia, namun ternyata, kata Ustaz Khalid Basalamah, tiga golongan ini merupakan bagian dari pengagungan kepada Allah SWT. 

Lalu siapa saja yang masuk dalam tiga golongan tersebut? Berikut penjelasan yang diberikan oleh Ustaz Khalid Basalamah.

“Ketiga golongan ini—pemimpin yang adil, orang tua muslim yang beruban, dan para penghafal Al-Qur’an—memiliki peran penting dalam masyarakat,” jelas Ustaz Khalid, dalam unggahan di akun Instagram resminya.

Hal ini sebagaimana hadis berikut ini. Rasulullah SAW bersabda,

إنَّ من إجْلالِ اللهِ إكرامَ ذي الشيبةِ المسلمِ، و حاملِ القرآنِ؛ غيرِ الغالي فيه و الجافي عنه، و إكرامَ ذي السلطانِ المقسطِ

“Sesungguhnya termasuk pengagungan kepada Allah adalah memuliakan orang yang sudah beruban lagi muslim, memuliakan ahli Qur’an dengan tidak berlebihan dan tidak menyepelekannya, dan memuliakan para pemimpin yang berbuat adil.” (Shahihul Jami’: 2199).

Menurut Ustaz Khalid, menghormati dan memuliakan mereka adalah cerminan penghormatan terhadap nilai-nilai yang Allah SWT tetapkan. 

“Sebaliknya, merendahkan mereka merupakan perbuatan tercela yang menunjukkan kelalaian terhadap kehormatan yang diperintahkan oleh Allah SWT,” tandasnya.

Itulah penjelasan Ustaz Khalid tentang tiga golongan utama yang sangat baik jika dimuliakan.

Semoga bermanfaat dan semoga Allah SWT memberikan kita hati yang tawadhu untuk memuliakan mereka, serta menjadikan kita hamba yang diridhai-Nya.

 

Wallahu Ta‘ala a‘lam bishawab.

(put)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
PT Brigit Biofarmaka Teknologi Tbk (OBAT) Raih Paten Untuk TreeAlgae:  Pohon Cair Penyerap Karbon Pertama di Indonesia

PT Brigit Biofarmaka Teknologi Tbk (OBAT) Raih Paten Untuk TreeAlgae: Pohon Cair Penyerap Karbon Pertama di Indonesia

Setelah berhasil mendapatkan paten, PT Brigit Biofarmaka Teknologi Tbk (OBAT) siap memasarkan TreeAlgae, yakni alat Penyerap Karbon dan Pemurni Udara.
Pelatih Tunggal Putri Imam Tohari Pastikan Gregoria Mariska Tak Bisa Lanjut di Perempatfinal Indonesia Masters 2025, Begini Alasannya

Pelatih Tunggal Putri Imam Tohari Pastikan Gregoria Mariska Tak Bisa Lanjut di Perempatfinal Indonesia Masters 2025, Begini Alasannya

Gregoria Mariska sebenarnya dijadwalkan bertanding di babak perempatfinal Indonesia Master 2025 menghadapi wakil Korea Selatan, Sim Yu Jin, Jumat (24/1/2025)
Alex Pastoor Akan Segera Datang Ke Indonesia, Janji Nonton Liga Indonesia

Alex Pastoor Akan Segera Datang Ke Indonesia, Janji Nonton Liga Indonesia

Alex Pastoor yang tak pernah datang ke Indonesia mengaku antusias untuk tiba untuk pertama kalinya ke negara Asia Tenggara ini. 
Polisi Ringkus Pemilik Situs Web Hingga Broadcaster Judol di Jakarta Utara

Polisi Ringkus Pemilik Situs Web Hingga Broadcaster Judol di Jakarta Utara

Polisi mengungkap kasus tindak pidana judi online (Judol) yang dilakukan sekelompok orang di wilayah Jakarta Utara.
Mendag Budi Santoso Minta Bantuan Khusus ke BUMN Bawa UMKM Tembus Pasar Dunia

Mendag Budi Santoso Minta Bantuan Khusus ke BUMN Bawa UMKM Tembus Pasar Dunia

Menteri BUMN Erick Thohir dalam pertemuan dengan Menteri Perdagangan Budi Santoso ungkap strategi kolaboratif untuk memperluas pasar ekspor UMKM Indonesia.
Efisiensi Anggaran ASN Rp700 Miliar, Tim Transisi Pram-Rano Prioritaskan Program 100 Hari Kerja

Efisiensi Anggaran ASN Rp700 Miliar, Tim Transisi Pram-Rano Prioritaskan Program 100 Hari Kerja

Tim Transisi Pramono Anung-Rano Karno mulai menata anggaran DKI Jakarta untuk merealisasikan program 100 hari kerja yang efisien, terutama dengan penghematan.
Trending
Marselino Ferdinan Ternyata Dipantau Langsung Petinggi Klub Inggris saat Cetak 2 Gol Buat Oxford United: Dia Sangat Bagus

Marselino Ferdinan Ternyata Dipantau Langsung Petinggi Klub Inggris saat Cetak 2 Gol Buat Oxford United: Dia Sangat Bagus

Penampilan gemilang bintang Timnas Indonesia Marselino Ferdinan bersama Oxford United beberapa waktu lalu, ternyata disaksikan langsung petinggi klub Inggris.
Tak Tahan Lagi, Marselino Ferdinan Curhat ke FIFA soal Masalah Berat di Eropa: Pemain di Sini seperti…

Tak Tahan Lagi, Marselino Ferdinan Curhat ke FIFA soal Masalah Berat di Eropa: Pemain di Sini seperti…

Marselino Ferdinan, bintang muda Timnas Indonesia, kembali menjadi sorotan setelah mencurahkan isi hatinya kepada FIFA mengenai tantangan berat yang dihadapinya
Tak Ditutupi Lagi, Kim Jong-jin Tegaskan Konflik Ruang Ganti Antara Shin Tae-yong dan Jay Idzes Itu Sebenarnya...

Tak Ditutupi Lagi, Kim Jong-jin Tegaskan Konflik Ruang Ganti Antara Shin Tae-yong dan Jay Idzes Itu Sebenarnya...

Kim Jong-jin membongkar fakta sebenarnya di balik isu mengenai hubungan yang kurang baik antara Shin Tae-yong dan Jay Idzes. Menurutnya, isu tersebut adalah...
Dalam Satu Hari, Timnas Indonesia Ternyata Sukses Bikin Iri Malaysia dan Vietnam Sekaligus Gara-gara Dua Hal Ini

Dalam Satu Hari, Timnas Indonesia Ternyata Sukses Bikin Iri Malaysia dan Vietnam Sekaligus Gara-gara Dua Hal Ini

Tak disangka, Timnas Indonesia ternyata sukses membuat iri Malaysia dan Vietnam sekaligus dalam waktu kurang dari 24 jam. Apa alasannya? Silakan simak di sini.
Kepada Media Belanda, Alex Pastoor Akhirnya Jujur soal Alasannya Terima Tawaran Jadi Asisten Patrick Kluivert di Timnas Indonesia

Kepada Media Belanda, Alex Pastoor Akhirnya Jujur soal Alasannya Terima Tawaran Jadi Asisten Patrick Kluivert di Timnas Indonesia

Patrick Kluivert diumumkan sebagai pelatih Timnas Indonesia pada 6 Januari. Kemudian Alex Pastoor dan Denny Laandzat ikut diperkenalkan sebagai asisten pelatih.
Reaksi Jens Raven dan Welber Jardim Lihat Jersey Baru Timnas Indonesia: Amazing, Top Sekali Ini

Reaksi Jens Raven dan Welber Jardim Lihat Jersey Baru Timnas Indonesia: Amazing, Top Sekali Ini

Dua penggawa Timnas Indonesia U-20, Jens Raven dan Welber Jardim turut berikan komentar terkait jersei baru penggawa Garuda yang telah dirilis kemarin. 
Tak Kalah Mewah, Bocoran Jersei Tandang Timnas Indonesia Jadi Sorotan di Media Sosial: Dominasi Putih dan Garis Hitam

Tak Kalah Mewah, Bocoran Jersei Tandang Timnas Indonesia Jadi Sorotan di Media Sosial: Dominasi Putih dan Garis Hitam

Setalah jersei kandang Timnas Indonesia banjir pujian, kini bentuk seragam tandang skuad Garuda juga mendapat sorotan tajam pada netizen di media sosial.
Selengkapnya
Viral