tvOnenews.com - Almarhum Syekh Ali Jaber pada semasa hidupnya pernah membagikan satu amalan dahsyat untuk pelindung diri di rumah.
Tak hanya itu, Syekh Ali Jaber menambahkan amalan ini dapat membebaskan masalah yang menggunung di rumah. Tepatnya berfungsi sebagai obat hati.
"Agar Allah SWT merubah rumah kita Insya Allah menjadi tenang, adem dan enak banget," ungkap Syekh Ali Jaber dalam suatu tausiyahnya dinukil dari kanal YouTube SevenTube, Jumat (24/1/2025).
Sejatinya manusia diciptakan oleh Allah SWT untuk selalu menyembah dan beribadah kepada-Nya. Mereka yang istiqomah taat untuk-Nya akan mendapat kehidupan tenang, damai, dan tidak mdapat gangguan apa pun.
Orang-orang beriman akan selalu merasa hidupnya selalu tenang. Tidak pernah sedikit pun memperoleh gangguan, walaupun hanya segelintir sebagai ujian bagi mereka.
Ada pun orang tidak pernah mengingat dan taat kepada Allah SWT, dipastikan akan selalu diselimuti dengan beragam masalah dan gangguan dari makhluk gaib.
Sesungguhnya sihir menjadi permasalahan serius dialami manusia, meski hal tersebut bersifat tabu tetapi telah ada sejak zaman Nabi.
Sihir akan mengundang masalah yang kerap kali terjadi, bahkan bisa dialami sendiri oleh manusia dan menyerang rumah untuk menyakiti penghuninya.
Kehadiran sihir menandakan adanya persengkongkolan atau kerja sama antara manusia dan setan. Nantinya, mereka menyerang penghuni rumah tidak disukainya.
Penghuni rumah bisa mengalami berbagai gangguan akibat terkena sihir secara terus-menerus. Penyebab hal ini sebenarnya berasal dari beberapa faktor.
Konflik dengan orang lain sering terjadi menimbulkan sihir, antara lain akibat percintaan, bisnis yang ketat, serta berbagai macam bentuk perselisihan lainnya.
Kecemburuan sosial juga menjadi faktor pemicu kuat adanya sihir. Beberapa orang memiliki sifat dengki akan pakai cara sihir untuk targetnya.
Lokasi rumah juga ternyata menjadi penentu kemunculan sihir, rata-rata mereka kerap kali mengalami gangguan karena bangunannya bekas tempat keramat, seperti prosesi ritual hingga pernah menjadi kuburan.
Sihir hadir akan membuat seseorang tidak nyaman dan hidupnya dibayang-bayang kegelisahan. Padahal Islam telah memperingatkan perbuatan ini sangat dilarang dan dibenci oleh Allah SWT.
Perbuatan sihir menandakan pengingkaran manusia bahwa Allah SWT sangat mengharamkan hal tersebut.
Sebagai ulama besar, Syekh Ali Jaber tidak membiarkan jemaah khususnya umat Muslim terkena sihir. Ia memberikan obat sebagai penawar hati selalu diselimuti kedamaian.
"Saya berikan dan ini obat Insya Allah bermanfaat untuk semua," ucapnya.
Mantan juri di Hafidz Indonesia itu sering mendapat kasus orang-orang kena sihir, mengharuskan pergi ke orang pintar atau tokoh agama dipercaya punya keahlian lebih.
Menurutnya, amalan ini untuk menjadi cara sedari diri sendiri menangkal sihir tanpa bantuan tokoh-tokoh agama.
"Enggak usah panggil habib, syekh, ustaz, enggak usah panggil siapa-siapa, Anda sendiri laksanakan," pesannya.
Amalan yang dimaksud Syekh Ali Jaber adalah "air garam", dapat mengusir makhluk halus di rumah.
"Pertama bawakan air dan isi dalam air itu dengan garam. Air dicampukan dengan garam," terang dia.
Mengapa air garam menjadi amalan pengentas sihir dan bebas dari masalah? Syekh Ali Jaber mengatakan manfaatnya dirasakan apabila sembari diisi dengan beberapa Ayat Suci Al Quran.
Beberapa Ayat Suci Al Quran untuk air garam, kata Syekh Ali Jaber, antara lain Surat Al Fatihah, Al Baqarah, Ayat Kursi.
Setelah Ayat Kursi bisa mengamalkan Surat Trikul (Al Ikhlas, Al Falaq, dan An Nas) yang bacaannya diarahkan ke air garam.
"Nanti bacakan air garam itu, Al Fatihah 7 kali, lima ayat pertama surat Al Baqarah, Ayat Kursi 7 kali. Tiga ayat terakhir Surat Al Baqarah 284-286, kemudian Al Ikhlas tiga kali, kemudian Al Falaq 3 kali, dan An Nas tiga kali," paparnya.
Ulama kelahiran asal Madinah itu mengatakan air garam bisa langsung dikonsumsi setelah dibaca beberapa ayat dalam Al Quran.
Jika air garam mengandung rasa asin, tidak apa-apa ditambahkan air lagi agar bisa dinikmati sebagai pelindung dari sihir dan pengentas masalah di rumah.
Ia mengatakan air garam tersebut juga sangat berguna untuk menjadi bahan kebutuhan mandi. Air ini bagus untuk kesehatan dan jumlah volume air dan garamnya bisa ditambah apabila butuh banyak.
"Merasa masih asin bisa ditambah air dan kemudian minum. Bisa diminum. Untuk minum, bawakan ember besar isi air dengan garam untuk mandi boleh," tuturnya.
"Bacannya sama, Al Baqarah, Ayat Kursi sebanyak tujuh kali. Tiga ayat terakhir Surat Al Baqarah 284 sampai 286, kemudian Al Ikhlas tiga kali, lanjut dengan Al Falaq tiga kali, serta An Nas tiga kali," sambung dia menambahkan.
"Insya Allah semua masalah dalam hati, perasaan, pikiran, jiwa semua Insya Allah selesai," tandasnya.
(hap)
Load more