tvOnenews.com - Masih ingat Jacksen F Tiago? Mantan pelatih Timnas Indonesia yang memutuskan untuk mualaf dan memeluk agama Islam.
Ternyata memiliki anak seorang mantan pemain Timnas Indonesia yang berbakat juga seorang Hafidz Al Quran yang taat beragama, yaitu Hugo Samir.
Sebelumnya, Jacksen F Tiago telah memutuskan untuk menjadi seorang mualaf dan memeluk agama Islam dengan mengucapkan dua kalimat syahadat.
Proses Jacksen F Tiago menjadi seorang mualaf dibagikan di media sosialnya, kemudian ia mengubah namanya menjadi ‘Samir Ferreira Tiago’.
“Welcome brader Samir Ferreira Tiago. Semoga amanah menjadi muslim yang taat dalam beribadah, amin. MasyaAllah,” tulis akun @abdulgiaz99 sambil mengaitkan akun Instagram Jacksen F Tiago, pada Selasa (15/10/2024).
Sejak kecil, Hugo Samir lebih memilih agama yang dianut oleh sang Ibu, yaitu Nadira Bajamal. Seorang wanita keturunan Arab yang beragama Islam.
Load more