Medan, tvOnenews.com - Kementerian Agama (Kemenag) Kota Medan, Sumatera Utara, telah menyelesaikan pembuatan paspor sebanyak 1.521 jamaah calon haji (JCH) asal Kota Medan pada musim haji 1446 H/2024 M.
Hal ini diungkapkan oleh Kasi Haji dan Umrah Kantor Kemenag Kota Medan, Bambang Irawan Hutasuhut.
"Saat ini ada 1.521 paspor sesuai yang terangkum di KBIH (Kelompok Bimbingan Ibadah Haji)," ucap Kasi Haji dan Umrah Kantor Kemenag Kota Medan Bambang Irawan Hutasuhut, di Medan, pada Jumat (7/2/2025).
"Sementara untuk sisanya, masih dalam proses di Imigrasi yang ditargetkan akan rampung 100 persen pada bulan ini," ujar Bambang.
Bambang meneruskan usai pembuatan paspor maka ke-2.682 jamaah calon haji yang telah terverifikasi data musim haji tahun ini akan melakukan perekaman data biometrik Saudia Visa Bio.
Data Kantor Kemenag Kota Medan pada 2024 menyebutkan, sebanyak 2.482 JCH asal Kota Medan tergabung dalam 11 kelompok terbang mulai diberangkatkan ke Tanah Suci dari Embarkasi Haji Medan, Sumatera Utara, Senin (13/5/2024).
Load more