tvOnenews.com - Komedian senior Nunung Srimulat kembali jadi sorotan. Hal ini karena kehidupan yang dijalani oleh komedian yang dulu dibayar mahal itu sangat berbeda.
Jika dulu di masa jaya ia bahkan pernah dibayar Rp 1 Miliar per 10 menit, kini ia mengaku hanya pegang uang Rp 100 ribu atau bahkan nol alias kosong. Ia bahkan telah menjual seluruh aset yang dimilikinya.
Bahkan Nunung mengaku dulu saat di masa kejayaan saat tampil di acara Opera Van Java alias OVJ, ia pernah merasakan membeli mobil seperti beli kacang. Bahkan ketika anaknya jalan ke mal ingin membeli mobil, Nunung akan langsung membelinya.
"Dulu beli mobil kayak beli kacang, jalan-jalan ke mal anaku pingin mobil ya beli," ungkap Nunung dalam Podcast bersama Deddy Corbuzier.
Namun, kondisi Nunung saat ini jauh berbeda dari masa kejayaannya. Sambil tak bisa menahan tawa, Nunung bercerita kini hanya memegang uang Rp100 ribu, bahkan terkadang dompetnya kosong.
"Saya ini cuma menunggu, kadang-kadang jadi bintang tamu. Kadang itu turun dua bulan tiga bulan, jadi ya menunggu itu aja. Kadang kosong sama sekali. Beberapa bulan ini di rekening saya cuma ada Rp100 ribu," ujarnya.
Adapun kehidupan Nunung yang kini diceritakannya karena dulu ia sibuk menafkahi hingga 50 orang anggota keluarganya di Solo, Jawa Tengah. Namun kini tidak ada yang balas membantunya ketika dirinya dalam kondisi tidak jaya.
Bahkan dalam beberapa kesempatan tampak Nunung memberi pesan agar lebih baik perkaya diri sendiri saja jangan terlalu peduli seperti yang dilakukannya.
Load more