tvOnenews.com - Seluruh Muslim saat ini sudah memasuki bulan Syawal, bulan pertama setelah Ramadhan. Selepas puasa, diharapkan setiap Muslim bisa semangat ibadah seperti di bulan Ramadhan lalu. Namun tentu setan akan terus menggoda hingga menjadi kendor ibadah seorang Muslim. Salah satu ikhtiar agar istiqomah selama bulan Ramadhan adalah dengan rutin membaca doa Nabi Sulaiman As berikut ini.
Doa mohon istiqomah yang pernah dibaca oleh Nabi Sulaiman As dan itu tercantum dalam Al-Qur'an.
Dalam Islam, istiqomah artinya menjaga konsistensi dan keteguhan hati dalam menjalankan kebaikan serta menaati perintah Allah tanpa henti, meskipun menghadapi berbagai ujian serta tantangan.
Istiqomah dalam menjaga ketetapan dalam berpegang teguh pada jalan Allah dan tidak berpaling meski godaan atau rintangan datang memang bukan satu yang mudah. Namun istiqomah inilah yang menunjukkan kualitas keimanan seseorang.
Dalam Al-Qur’an ada satu doa mohon istiqomah yang pernah dipanjatkan oleh Nabi Sulaiman As. Berikut bacaan doa mohon istiqomah.
رَبِّ اَوْزِعْنِيْٓ اَنْ اَشْكُرَ نِعْمَتَكَ الَّتِيْٓ اَنْعَمْتَ عَلَيَّ وَعَلٰى وَالِدَيَّ وَاَنْ اَعْمَلَ صَالِحًا تَرْضٰىهُ وَاَدْخِلْنِيْ بِرَحْمَتِكَ فِيْ عِبَادِكَ الصّٰلِحِيْنَ
Latin: rabbi auzi‘nî an asykura ni‘matakallatî an‘amta ‘alayya wa ‘alâ wâlidayya wa an a‘mala shâliḫan tardlâhu wa adkhilnî biraḫmatika fî ‘ibâdikash-shâliḫîn
Load more