LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Saat berpuasa hendaknya umat muslim menahan lisan dan mata agar tak melakukan hal-hal yang dilarang Allah
Sumber :
  • unsplash.com

Dapat Membatalkan Pahala Puasa, Umat Muslim Sebaiknya Jauhi 5 Hal Ini

Ada beberapa hal yang dapat membatalkan pahala puasa seperti ghibah, berkata dusta, adu domba, memberikan sumpah palsu, serta memandang seseorang dengan syahwat

Kamis, 7 April 2022 - 14:38 WIB

Ketika seseorang beribadah maka tentu saja niat yang paling utama dalam hatinya adalah agar ibadahnya diterima dan diganjar pahala oleh Allah SWT. Hal ini juga sesuai dengan salah satu tujuan diciptakannya manusia yakni untuk beribadah kepada Allah. Tujuan ini termaktub dalam Al - Quran Surah Adz - Dzariyat ayat 56 yang berbunyi:

وَمَا خَلَقْتُ الْجِنَّ وَالْاِنْسَ اِلَّا لِيَعْبُدُوْنِ
"Aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan agar mereka beribadah kepada-Ku."

Namun demikian, tak semua ibadah berhak mendapat ganjaran pahala dari Allah. Ada beberapa sebab nilai ibadah jadi berkurang bahkan ditiadakan, salah satunya adalah ibadah puasa di bulan Ramadhan.

Puasa di bulan Ramadhan adalah salah satu jenis ibadah mahdhah atau yang menurut bahasa bermakna 'murni' atau 'tak bercampur'. Ibadah mahdhah ini merupakan jenis ibadah yang penetapannya berdasarkan dalil syariat. Artinya jika tak sesuai syariat maka ibadah mahdhah ini dianggap kurang nilainya atau bahkan batal.

Dalam puasa Ramadhan sendiri diketahui ada beberapa hal yang dapat membatalkan pahala puasa antara lain berdusta, ghibah, adu domba, sumpah palsu, memandang seseorang dengan syahwat, serta berkata - kata yang kotor dan keji.

Peringatan ini disampaikan langsung oleh Nabi Muhammad SAW. Beliau bersabda:

خمسٌ يُفطِرن الصّائِم: الغِيبةُ، والنّمِيمةُ، والكذِبُ، والنّظرُ بِالشّهوةِ، واليمِينُ الكاذِبةُ
“Lima hal yang bisa membatalkan pahala orang berpuasa: membicarakan orang lain, mengadu domba, berbohong, melihat dengan syahwat, dan sumpah palsu” (HR Ad-Dailami)

Baca Juga :

Berikut penjelasan tentang hal - hal yang dapat membatalkan pahala orang berpuasa.

1. Berdusta

Di dalam Islam, berbohong atau berdusta dinilai sebagai perbuatan yang tercela dan dilarang dilakukan bagi yang mengaku muslim. Perbuatan ini begitu dibenci oleh Allah sehingga dapat membatalkan pahala puasa.

Meski demikian berdasarkan sejumlah hadits dapat diketahui hukum berbohong saat berpuasa tidak membatalkan puasa namun tetap merusak pahala puasa.

Dari riwayat Imam Bukhari, Rasulullah bersabda, "Orang yang tidak menjauhi perkataan dusta dan mengamalkan dustanya, maka tak ada hajat bagi Allah untuk menilai puasanya meski ia bersusah payah seharian menjauhi makanan dan minuman."

2. Ghibah

Menahan lisan untuk tidak mengeluarkan kata - kata yang buruk dan menyakitkan adalah salah satu hikmah dan tujuan berpuasa. Salah satu kata - kata yang buruk itu jatuh ke dalam kategori ghibah.

Ghibah ini adalah dosa yang sering kali muncul tanpa disadari. Begitu ringan lidah mengeluarkan informasi yang sebenarnya merupakan aib orang lain. Padahal Allah telah melarang umat muslim untuk menyebarkan aib orang lain terutama sesama muslim.

Apabila kamu secara tak sengaja menggunjingkan orang lain saat berpuasa maka sangat dianjurkan untuk mengucapkan istighfar dan segera menghentikan perbuatan sia - sia tersebut agar pahala puasamu tetap utuh.

3. Adu Domba

Perilaku tercela lainnya yang harus dihindari dimanapun dan kapanpun adalah sikap adu domba. Sifat ini juga sangat dibenci oleh Allah dan dapat menciderai usahamu berpuasa seharian penuh.

Tidak seharusnya setiap keadaan yang tak disukai disampaikan ke orang lain, kecuali jika ditujukan untuk kemaslahatan kaum Muslim atau menolak kemaksiatan, seperti kesaksian di pengadilan.

Nabi Muhammad pernah mengecam sifat ini secara khusus dalam sabdanya yang berbunyi, "Maukah aku beritahukan kepada kalian tentang orang yang paling buruk perilakunya di antara kalian? Yaitu, orang yang berjalan di atas muka bumi seraya menghasut, yang merusak di antara orang-orang yang tadinya saling mencintai, dan hanya ingin membeberkan aib orang-orang yang tidak bersalah.'' (HR Ahmad bin Hanbal)."

Jika dalam kondisi tidak berpuasa saja sifat ini sangat dibenci oleh Rasulullah, tentu adu domba atau namimah ini juga harus dijauhi saat tengah menjalankan ibadah puasa Ramadhan.

4. Sumpah Palsu

Bahaya lidah selanjutnya yang dapat membatalkan pahala seseorang saat berpuasa di bulan Ramadhan adalah memberikan kesaksian palsu.

Sama halnya dengan sifat - sifat tercela lainnya, sumpah palsu juga merupakan sifat yang harus dijauhi. Memberikan sumpah palsu sejatinya adalah bibit dari sifat khianat.

Meskipun sumpah palsu ini sering dilontarkan dalam konteks candaan, namun alangkah baiknya jika candaan seperti ini dihindari saat sedang menjalani ibadah puasa.

Sesungguhnya pemberi sumpah palsu dan pengkhianat ini diharamkan Allah, serta dibenci Nabi Muhammad dan juga manusia pada umumnya karena sifatnya yang sangat merusak kepercayaan dan rasa hormat serta dapat berujung pada konflik.

5. Memandang Seseorang dengan Nafsu Syahwat

Salah satu tujuan umat muslim berpuasa adalah untuk mendisiplinkan diri untuk menghindari maksiat. Cara utamanya adalah dengan mengendalikan diri dari nafsu syahwat.

Bersyahwat kepada pasangan sah saja dilarang ketika berpuasa apalagi ketika memandang orang yang bukan dengan nafsu syahwat. Memandang orang lain seperti itu termasuk perbuatan yang diharamkan Allah.

Lalu ketika seseorang melakukan perbuatan ini saat berpuasa tentu puasanya tak akan diterima di sisi Allah karena ia telah melakukan apa yang diharamkan.

Oleh karena itu alangkah baiknya sebagai umat muslim hendaklah menjaga lidah, mata, dan ujung kemaluannya terutama saat di bulan suci Ramadhan agar kita semua mendapatkan ganjaran pahala yang maksimal serta terlatih mengendalikan hawa nafsu.

Sangat dianjurkan untuk banyak - banyak beribadah dan berdzikir serta membaca Al - Quran di bulan Ramadhan untuk memudahkanmu mengontrol hawa nafsu dan meningkatkan pahala. (afr)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Jadi Pengisi Soundtrack Film Moana 2 Versi Bahasa Indonesia, Lyodra Mengaku Dekat dengan Karakter Moana karena Hal Ini

Jadi Pengisi Soundtrack Film Moana 2 Versi Bahasa Indonesia, Lyodra Mengaku Dekat dengan Karakter Moana karena Hal Ini

Jadi pengisi soundtrack film Moana 2 versi Bahasa Indonesia, Lyodra mengaku dekat dengan karakter Moana karena hal ini.
Kejujuran Ibunda Pratama Arhan, Bicara Apa Adanya soal Perjuangan Sang Anak dapat Kepercayaan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Kejujuran Ibunda Pratama Arhan, Bicara Apa Adanya soal Perjuangan Sang Anak dapat Kepercayaan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Ibunda dari bintang Timnas Indonesia, Pratama Arhan, Suratih atau Mak Tih, menceritakan bagaimana perjuangan sang anak hingga bisa sukses di dunia sepak bola.
Sambil Menahan Tangis, Paula Verhoeven Ungkap Alasan Berhijab, Bukan karena Perceraian, tapi Lantang Bilang Takut...

Sambil Menahan Tangis, Paula Verhoeven Ungkap Alasan Berhijab, Bukan karena Perceraian, tapi Lantang Bilang Takut...

Di tengah proses cerai dengan Baim Wong, Paula Verhoeven ungkap alasan berhijab. Lantas, seperti apa pengakuan Paula Verhoeven? Simak artikel selengkapnya!
Korban Tewas Kecelakaan Beruntun Slipi Bertambah jadi 2 Orang, 3 Luka-luka

Korban Tewas Kecelakaan Beruntun Slipi Bertambah jadi 2 Orang, 3 Luka-luka

Kepala Subdit Penegakan Hukum Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya, AKBP Ojo Ruslani mengatakan data terkini, korban tewas kecelakaan Slipi menjadi 2 orang.
Personel Gabungan Siap Amankan Pilkada Serentak 2024 di Jakarta Barat

Personel Gabungan Siap Amankan Pilkada Serentak 2024 di Jakarta Barat

Sejumlah personel gabungan bakal disebar dalam Pilkada Serentak 2024 di wilayah Jakarta Barat, pada Rabu (27/11/2024) besok.
Polres Pemalang Gelar Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan TPS, 629 Personil Disiagakan

Polres Pemalang Gelar Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan TPS, 629 Personil Disiagakan

Menjelang tahap pemungutan suara Pilkada serentak 2024, Polres Pemalang, Jawa Tengah, menggelar Apel Pergeseran Pasukan (Serpas) pengamanan TPS di halaman Gedung Serbaguna Pemalang, Selasa (26/11/24).
Trending
Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Memperkenalkan diri sebagai Football Bohemian, Kim Tae-seok menceritakan atmosfer Stadion Gelora Bung Karno saat Timnas Indonesia menjamu Jepang dan Arab Saudi.
Profil Alwin Jabarti Kiemas, Jadi Tersangka Judi Online Komdigi Keponakan Megawati Ini Punya Karier yang Mentereng

Profil Alwin Jabarti Kiemas, Jadi Tersangka Judi Online Komdigi Keponakan Megawati Ini Punya Karier yang Mentereng

Kasus judi online di lingkungan Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) kini seret keponakan Megawati Soekarnoputri, Alwin Jabarti Kiemas. Ini profilnya!
Reaksi Media Vietnam Dengar Asnawi Mangkualam Sebut Timnas Indonesia Kini Lebih Mudah Kalahkan Golden Star karena Banyak Pemain Naturalisasi 

Reaksi Media Vietnam Dengar Asnawi Mangkualam Sebut Timnas Indonesia Kini Lebih Mudah Kalahkan Golden Star karena Banyak Pemain Naturalisasi 

Media Vietnam memberikan reaksi usai mendengar Asnawi Mangkualam menyebut Timnas Indonesia kini lebih mudah mengalahkan Golden Star karena diperkuat banyak pemain naturalisasi.
Mulai Sekarang Shalat Dhuha Baca Surah Ini agar Rezeki Mengalir Deras dan Keinginan Cepat Tercapai Kata Ustaz Adi Hidayat

Mulai Sekarang Shalat Dhuha Baca Surah Ini agar Rezeki Mengalir Deras dan Keinginan Cepat Tercapai Kata Ustaz Adi Hidayat

Mulai sekarang shalat dhuha baca surah ini agar rezeki mengalir deras dan keinginan cepat tercapai kata Ustaz Adi Hidayat, bukan surah Ad-Dhuha, ternyata...
Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

PDIP buka suara berita soal keponakan Megawati Soekarnoputri, yakni Alwin Jabarti Kiemas yang ditetapkan sebagai tersangka kasus judi online. Begini katanya..
Suara Hati Pelatih Red Sparks soal Kunjungannya ke Indonesia, Akhirnya Jujur Bilang Kalau Saat Itu Dia Sangat...

Suara Hati Pelatih Red Sparks soal Kunjungannya ke Indonesia, Akhirnya Jujur Bilang Kalau Saat Itu Dia Sangat...

Pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin, akhirnya menceritakan momen saat dirinya dan tim menyambangi Indonesia setelah berakhirnya kompetisi Liga Voli Korea musim lalu.
Saat Hujan Deras Turun Baca Doa ini agar Selamat di Akhirat, Meski Bacaannya Sederhana Kata Ustaz Adi Hidayat...

Saat Hujan Deras Turun Baca Doa ini agar Selamat di Akhirat, Meski Bacaannya Sederhana Kata Ustaz Adi Hidayat...

Ustaz Adi Hidayat (UAH) menyampaikan ada satu bacaan doa memiliki kalimat sederhana menjadi amalan saat hujan deras turun terus-menerus agar selamat di akhirat.
Selengkapnya
Viral