Selain itu, ada bacaan zikir yang diamalkan oleh Nabi Yunus sehingga ia diselamatkan dari sejumlah masalah. Zikir Nabi Yunus tersebut bisa kita amalkan setelah melaksanakan sholat wajib dan sunnah.
Kedahsyatan dzikir Nabi Yunus dijelaskan oleh Ustaz Adi Hidayat dalam dakwahnya. Ia menyebutkan keutamaan dan keistimewaan amalan tersebut.
Nabi Yunus yang berasal dari Palestina (saat itu disebut sebagai negeri Syam) memiliki kisah yang hebat. Di mana, Nabi Yunus AS satu di antara nabi yang kisahnya diceritakan berkali-kali dalam Al-Qur'an.
Sebagai seorang Nabi, ia diperintahkan Allah SWT untuk menyeru kepada penduduk Kota Ninawa, Mosul, Irak, agar menyembah Allah SWT.
Nama Nabi Yunus pun diabadikan menjadi salah satu surah. Surah yang memiliki keistimewaan, bahkan juga doa dan dzikir Nabi Yunus as pun memiliki keistimewaan bila diamalkan.
Ustaz Adi Hidayat dalam dakwahnya menyebutkan keutamaan dan keistimewaan dzikir Nabi Yunus as sangat dahsyat.
Ia sebutkan, bila umat muslim yang memiliki jabatan, datang sebuah godaan dalam diri atau dalam sekitar, apalagi memiliki suatu permasalahan atau persoalan, maka amalkan doa Nabi Yunus as.
Load more