Religi, tvOnenews.com - Baru-baru ini kabar yang tak menyedapkan datang dari tanah Jawa Timur, soal Gunung Semeru mengalami erupsi.
Erupsi gunung itu menerjang Dusun Kajar Kuning, Desa Sumberwuluh, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang, mencapai ketinggian satu hingga dua meter.
Namun, tahukah Anda bahwa agama Islam mengajarkan bila saat terjadi bencana alam atau gunung meletus untuk berdoa. Bahkan, Habib Syech Bin Abdul Qodir mengajarkan, bila tak ingin atau menyingkirkan bencana alam maka berdoalah kepada Allah SWT.
"70 pintu bencana dan kesulitan dengan kita mengucap La Haula Wala Quwwata Illa Billahil Aliyyil Ngazim, semua bencana dan kesulitan akan disingkirkan oleh Allah Subbanahu wa ta'alla," kata Habib Syech Bin Abdul Qodir seperti yang dilansir dari kanal YouTube syafindah0718, Senin (5/12/2022).
Di samping itu, dilansir dari NU Online, doa-doa yang dibacakan saat benca alam atau gunung meletus. Ada pun doa-doanya dirangkum dari kitab Al-Adzkâr karya Muhyiddin Abi Zakariya Yahya bin Syaraf An-Nawawi. Kita membaginya menjadi dua bagian.
Yakni, yang pertama, doa pencegahan atau memohon perlindungan dari bahaya dan kedua, doa bagi mereka yang sudah atau sedang tertimpa musibah.
- Doa Mohon Perlindungan dari Marah Bahaya
اللَّهُمَّ إِنِّيْ أعُوذُ بِكَ مِنَ الهَدْمِ وأعُوذُ بِكَ مِنَ التَّرَدِّي وأعُوذُ بِكَ مِنَ الغَرَقِ وَالحَرَقِ وَالهَرَمِ وَأعُوذُ بِكَ أن يَتَخَبَّطَنِي الشَّيْطانُ عِنْدَ المَوْتِ وأعُوذُ بِكَ أنْ أمُوتَ فِي سَبِيلِكَ مُدْبِرًا وأعُوذُ بِكَ أن أمُوتَ لَديغاً
Allâhumma innî a‘ûdzubika minal hadmi wa a‘ûdzubika minat taraddî wa a‘ûdzubika minal gharaqi wal haraqi wal harami wa a‘ûdzubika an yatakhabbathanîsy syaithânu ‘indal maut wa ‘aûdzubika an amûta fî sabîlika mudbiran wa a‘ûdzubika an amûta ladîghan
Load more