“Saya tidak menghitung detailnya. Kira-kira disiapkan oleh ketua umum kami menyiapkan nilainya sebesar berapa,” ucap Bambang.
Dalam kesempatan yang sama, Bambang menjelaskan persiapan pelatnas timnas esport menuju SEA Games sudah sangat baik.
Adapun, timnas esport Indonesia telah melakukan pelatnas sejak 6 Februari yang lalu bertempat di Apartemen Belleza, Permata Hijau, Jakarta Selatan.
Pria berusia 56 tahun itu mengaku optimistis tim esport Tanah Air dapat meraih minimal empat emas dan juga menargetkan juara umum esport di ajang pesta olahraga terbesar se-Asia Tenggara dua tahunan tersebut.
“Kita optimis bahwa pada pertandingan SEA Games esport Kamboja ini bisa kita akan memperoleh dari enam nomor yang dipertandingkan minimal bisa memperoleh empat emas. Kita harapkan kita bisa tingkatkan dengan menjadi juara umum,” kata Bambang.
Indonesia akan mengikuti enam nomor pertandingan dari sembilan nomor yang tersedia untuk cabang olahraga esport di SEA Games 2023.
Keenam nomor itu adalah Mobile Legends Bang Bang (MLBB) Pria, Mobile Legends Bang Bang (MLBB) Wanita, Player Unknown's Battlegrounds (PUBG) Solo, Player Unknown's Battlegrounds (PUBG) Team, Crossfire, dan Valorant.
Load more