"Selain itu, SEA Games ini juga sekaligus jadi batu loncatan kita Tim Indonesia untuk menyongsong Asian Games 2022 Hangzhou dan Olimpiade 2024 Paris. Ini semua menjadi perjalanan panjang prestasi atlet Indonesia yang dimulai dari SEA Games Kamboja," tutup Lexy.
SEA Games Kamboja merupakan edisi ke-32. Ini adalah kali pertama Kamboja menjadi tuan rumah pesta (multievent) olahraga solidaritas negara kawasan ASEAN.
Tim Indonesia untuk SEA Games Vietnam yang dipimpin Chef de Mission (CdM) Lexyndo Hakim berpartisipasi di_31 cabor. Tim Indonesia mendapat dukungan dari official patners, Li-Ning, MyTours, NusaPay, Gudangkripto, Pocari Sweat, Essenza, Bagasi, Berdikari Logistik Suplai. (fan)
Load more