"Pada saat yang sama, saya ingin meminta maaf karena saya tidak dapat membalas semua komentar tetapi saya membaca semua komentar," katanya.
Sebagai orang Kamboja, Malita merasa tersanjung karena sangat jarang perempuan dari negaranya mendapat perhatian besar dari masyarakat Indonesia.
Dia juga berharap, hal ini bisa semakin mempererat hubungan antara Indonesia dan Kamboja.
"Semua orang yang berkomentar itu sangat manis dan baik untuk negara saya Kamboja dan itu membuat saya sangat emosional, karena sedikit gadis dari Kamboja bisa mendapatkan semua cinta yang besar dari negara anda, Indonesia," ucapnya.
Di samping itu, munculnya fenomena ini dimanfaatkan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab.
Banyak dari mereka membuat akun media sosial palsu dengan mengatasnamakan Malita.
Hal ini membuatnya resah karena dikhawatirkan bisa dimanfaatkan untuk keuntungan pribadi.
Load more