tvOnenews.com - Nama pemain voli andalan Timnas Indonesia yang berposisi sebagai opposite hitter, Megawati Hangestri tengah mencuri perhatian pecinta bola voli Indonesia.
Mantan pemain Jakarta Pertamina Fastron itu saat ini meneruskan karier profesionalnya di negeri ginseng, Korea Selatan.
Klub asal Korea Selatan, Korea Ginseng Corporation Pro Volleyball Club memberikan kontrak selama 9 bulan untuk Megawati Hangestri untuk mengarungi kompetisi V-League musim 2023/2024.
Megawati akan menandatangani kontrak selama sembilan bulan untuk bermain di kompetisi V-League musim 2023/2024. Megawati pun akan mendapatkan gaji fantastis disana.
Melansir dari laman resmi Federasi Voli Korea Selatan (KOVO), Megawati Hangestri akan menerima bayaran berkisar 100 ribu Dolla AS atau setara Rp1,5 miliar.
Jumlah tersebut merupakan gaji selama satu musim termasuk pajak dan penghasilan kotor dari Megawati Hangestri.
Secara hitung-hitungan, Megawati Hangestri akan mendapatkan sekitar 11.111 dolar AS atau Rp 166 juta setiap bulannya.
Bukan hanya itu, Megawati Hangestri akan mendapatkan bonus jika tim yang dibelanya menjadi juara. Jika menjadi juara 1 maka Megawati akan mendapatkan 10 ribu dolar AS atau Rp 150 juta. Juara 2 mendapatkan hadian 5 ribu dolar AS atau Rp 75 juta.
Bahkan kabarnya, Megawati Hangestri akan menerima bonus jika menang pada satu pertandingan sebesar 500 dolar AS atau Rp7,5 juta. Dengan catatan bermain paling tidak satu set untuk satu gim.
Keuntungan lain yang didapatkan Megawati adalah tiket pulang pergi Korea Selatan untuk pemain dan keluarga (maksimal dua tiket). Dia pun mendapatkan tempat tinggal selama berada di Korea Selatan.
Sebelum bergabung dengan KGC Pro, atlet voli asal Jember itu pernah membela Supreme Volleyball Club Thailand pada 2020 dan tim Hai Tien Thanh Hóa di Vietnam.
Megawati akan mulai bergabung dengan klub barunya pada 1 Juli 2023 mendatang. Dia pun akan menjalani tes medis untuk melihat kondisinya. (hfp/akg)
Load more