Jakarta - Sepuluh Negara Eropa sudah memastikan diri lolos ke putaran final Piala Dunia 2022 Qatar. Belanda menjadi Negara terakhir yang memastikan diri lolos langsung setelah berhasil mengalahkan Norwegia dengan skor 2-0 pada Rabu dini hari (17/11/2021) WIB.
Zona Eropa (UEFA) sendiri mendapatkan jatah 13 tim untuk ikut serta dalam Piala Dunia 2022. Dengan demikian maka masih tersisa 3 tiket tersisa yang akan diperebutkan oleh 12 tim yang masuk ke babak Play-off. Mereka adalah negara-negara yang berada di posisi Runner-Up di 10 grup babak kualifikasi ditambah 2 juara grup terbaik dari Nations League 2021 yang finis diluar dua besar babak kualifikasi Piala Dunia 2022. Kedua tim tersebut adalah Austria sebagai juara Grup 1 di Liga B dan Republik Ceko sebagai juara Grup 2 Liga B.
Format Play-off kali ini pun berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Jika sebelumnya setiap tim hanya bertemu dua kali dalam format kandang-tandang dan pemenang langsung lolos ke Piala Dunia, maka tahun ini babak Play-off akan menggunakan format turnamen mini, dimana 12 tim yang lolos babak Play-off akan dibagai menjadi tiga partai semifinal (Path A,B,C) yang nantinya akan menentukan siapa yang akan mendapatkan tiga jatah sisa tiket menuju Piala Dunia 2022.
Masing-masing laga akan memainkan single match atau satu laga saja, 12 tim yang masuk babak Play-off akan dibagi menjadi dua pot, unggulan dan non-unggulan. Enam tim dengan poin terbaik di babak kualifikasi akan masuk ke pot unggulan, enam sisanya termasuk tim dari Nations League akan masuk pot non-unggulan. Dengan demikian tim-tim besar seperti Italia dan Portugal (Unggulan) tidak akan saling bertemu di semifinal.
Undian penentuan laga play-off akan digelar tanggal 26 November 2021 di Zurich, Swiss. Jadwal pertandingan untuk semifinal play-off akan digelar pada 24-25 Maret dan finalnya pada tanggal 28-29 Maret 2022. (uefa/and/ade)
Negara Lolos Ke Piala Dunia 2022 Zona Eropa:
Load more