Jakarta, tvOnenews.com - Sosok Darin Pinsuwan sontak menjadi sorotan setelah dirinya menggantikan pemain asal Filipina Iris Tolenada.
Diketahui, penampilam GS Caltex dalam liga voli Korea belakangan mengalami penurunan.
Hal tersebut membuat GS Caltex melakujan pergantian pemain asing dimana Iris Tolenada harus digantikan oleh Darin Pinsuwan.
Pinsuwan merupakan pebola voli yang berperan sebagai outside hitter. Hal tersebut justru berbeda dengan Tolenada yang merupakan setter.
Sosok Darin Pinsuwan ini disebut-sebut akan menjadi pesaing Megawati Hangerstri. Apalagi performa Megawati belakangan ini terus mengalami peningkatan.
Lalu siapakah sosok Darin Pinsuwan?
Mengutip Volleybox, Pinsuwan memilimi tinggi badan 171 cm. Ia memiliki jangkauan lompatan hingga 294 cm saat melakukan spike dan 271 cm saat mengeblok.
Load more