Jakarta, tvOnenews - Kompetisi nasional telah mulai bernapas dengan digulirnya Liga 1 musim 2021-2022. Sambil menantikan lanjutan Liga di kasta tertinggi, tim-tim di liga 2 terus mempersiapkan diri untuk menyambut kompetisi baru.
Klub AHHA PS Pati yang dimiliki oleh Youtuber Atta Halilintar, menggelar ujicoba di Jakarta, Senin 6 September 2021 sore. Tak main-main, yang mereka menantang tim dari Liga 1 Persiraja Banda Aceh yang baru saja memulai langkah mereka di kompetisi.
Persiraja memutuskan untuk memberi banyak waktu kepada para pemain mudanya, hal ini langsung dimanfaatkan oleh The Java Army, julukan AHHA PS Pati yang menurunkan sejumlah pemain berpengalaman. Dimotori oleh mantan pemain nasional, Zulham Zamrun, AHHA PS Pati mempu mendominasi di awal pertandingan. Mereka bahkan mencuri gol lewat sontekan Rizka Syahwali di babak pertama.
Paruh kedua pertandingan berjalan lebih keras sehingga timbul gesekan antar pemain, tapi pertandingan dapat berlanjut kembali. AHHA PS Pati akhirnya menambah dua gol lagi melalui Muhammad Iqbal dan Ari Hermawan. Kemenangan 3 - 0 untuk AHHA PS Pati.
Pelatih The Java Army, Ibnu Grahan, belum puas dengan penampilan anak asuhnya,"Kita tetap mengevaluasi, meskipun skor Kita menang tapi banyak evaluasi, fisik, finishing, organisasi bertahan, dan transisi bertahan ke menyerang sangat kurang sekali, disitu kita nanti akan poles agar lebih baik lagi"
Di kubu lawan, Hendri Susilo sang arsitek Persiraja juga tak terganggu oleh hasil pertandingan. Dia hanya ingin anak asuhnya segera beradaptasi dengan atmosfer pertandingan yang sangat ketat, akhir pekan nanti Persiraja akan berhadapan dengan PSS Sleman dalam lanjutan Liga 1.(RAM/BPI/toz)
Load more