LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Akhmad Hadian Lukita
Sumber :
  • Antara

LIB Harap Tunggakan Gaji Klub Liga 2 Lunas Sebelum "kick off"

Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Akhmad Hadian Lukita mengatakan bahwa pihaknya berharap tunggakan gaji beberapa klub Liga 2 2021 lunas.

Jumat, 17 September 2021 - 03:00 WIB

Jakarta, tvOne

Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Akhmad Hadian Lukita mengatakan bahwa pihaknya berharap tunggakan gaji beberapa klub Liga 2 2021 lunas sebelum sepak mula (kick off) kompetisi.

"Kami berharap sebelum 'kick off' sudah selesai semua," ujar Akhmad Hadian dalam konferensi pers virtual yang diikuti di Jakarta, Kamis.

Seperti diketahui setidak-tidaknya ada dua tim Liga 2 2021 yang belum menyelesaikan kewajiban mereka terhadap para pemainnya yaitu Kalteng Putra dan Persekat Tegal.

Asosiasi Pesepak Bola Profesional Indonesia (APPI) mencatat bahwa, sampai 14 September 2021, Kalteng Putra masih menunggak gaji 26 pemain.

Sementara Persekat Tegal juga memiliki permasalahan serupa dengan tujuh pemainnya. Total utang Persekat mencapai Rp218 juta.

Jika tak bisa menyelesaikan persoalan tersebut, baik Kalteng Putra maupun Persekat tak bisa mendaftarkan pemainnya di Liga 2 musim 2021.

Terkait hal itu, Akhmad Hadian berjanji pihaknya akan melakukan verifikasi secara menyeluruh terhadap semua tim peserta Liga 2 2021. Apalagi, Kalteng Putra ditunjuk sebagai tuan rumah Grup D penyisihan Liga 2 2021.

"Kami akan melakukan verifikasi," tutur dia.

Liga 2 Indonesia 2021 direncanakan berlangsung 26 September-19 Desember 2021. Pendaftaran pemain untuk kompetisi ini ditetapkan sampai 10 Oktober 2021.

Fase penyisihan grup Liga 2, yang bergulir dengan format "double round robin", ke-24 tim peserta dibagi ke dalam empat grup. Setiap grup akan dilaksanakan di wilayah yang berbeda.

Adapun empat tim yang menjadi tuan rumah penyisihan grup adalah Sriwijaya FC (Grup A), Martapura Dewa United (Grup B), Persis (Grup C) dan Kalteng Putra (D).

Berikut pembagian grup babak penyisihan Liga 2 Indonesia musim 2021.

Grup A: Sriwijaya FC, PSPS Riau, AS Abadi 3 Naga, Semen Padang, PSMS, Babel United.

Grup B: Martapura Dewa United, Perserang, RANS Cilegon FC, Badak Lampung, PSKC Cimahi, Persekat Tegal.

Grup C: Persis Solo, Persijap Jepara, PSCS Cilacap, PSIM Yogyakarta, Hizbul Wathan, PSG Pati.

Grup D: Kalteng Putra, Mitra Kukar, Persiba, Sulur United, PSBS Biak, Persewar Waropen

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Gempa Bandung Berjenis Sesar Turun, Apa Bahayanya? Berikut Penjelasannya

Gempa Bandung Berjenis Sesar Turun, Apa Bahayanya? Berikut Penjelasannya

Berikut adalah penjelasan tentang sesar turun yang membuat gempa Bandung dengan magnitudo 5.0 pada Rabu (18/9/2024). Apa saja bahayanya? Simak selengkapnya.
Persib Bandung Lawan Klub yang Diperkuat Pemain Timnas Indonesia, Nick Kuipers Antusias Debut di Kompetisi Antarklub Asia

Persib Bandung Lawan Klub yang Diperkuat Pemain Timnas Indonesia, Nick Kuipers Antusias Debut di Kompetisi Antarklub Asia

Bek Persib Bandung, Nick Kuipers antusias untuk laga pertamanya di AFC Champions League Two 2024/2025. Maung Bandung akan tampil menjamu Port FC di laga grup F.
Andai Pemain Keturunan Belanda-Sunda ini Gabung, Timnas Indonesia Bakal Punya Striker Seperti Robert Lewandowski: Saya Sedang Proses...

Andai Pemain Keturunan Belanda-Sunda ini Gabung, Timnas Indonesia Bakal Punya Striker Seperti Robert Lewandowski: Saya Sedang Proses...

Pemain keturunan Belanda-Sunda yang digadang-gadang memiliki gaya bermain seperti striker Barcelona, Robert Lewandowski akan gabung Timnas Indonesia, siapa dia?
Gara-gara Main di Timnas Indonesia, Thom Haye Jadi Turun Kasta ke Almere City? Pandit Senior Langsung Bilang Dia...

Gara-gara Main di Timnas Indonesia, Thom Haye Jadi Turun Kasta ke Almere City? Pandit Senior Langsung Bilang Dia...

Mengapa Thom Haye mau bergabung dengan Almere City? Thom Haye merupakan pemain Timnas Indonesia yang kini bermain untuk Almere City di Liga Belanda Eredivisie.
Diperkuat David Da Silva, Pelatih Persib Bandung Incar Kemenangan Kontra Klub yang Diperkuat Pemain Timnas Indonesia

Diperkuat David Da Silva, Pelatih Persib Bandung Incar Kemenangan Kontra Klub yang Diperkuat Pemain Timnas Indonesia

Persib Bandung akan memainkan laga perdana di AFC Champions League Two 2024/2025. Bojan Hodak memprediksi anak asuhnya akan menghadapi rintangan yang berat.
Terungkap, Ternyata Begini 6 Kriteria Pria Idaman Pevoli Cantik Yolla Yuliana

Terungkap, Ternyata Begini 6 Kriteria Pria Idaman Pevoli Cantik Yolla Yuliana

Pevoli cantik kebanggaan Indonesia, Yolla Yuliana ternyata memiliki selera yang tinggi, dan menyebutkan ada enam kriteria pria yang menjadi idamannya.
Trending
Jelang Timnas Indonesia Kontra Bahrain dan China, Mees Hilgers Peringatkan Jay Idzes dkk Satu Hal Ini demi Lolos ke Piala Dunia 2026

Jelang Timnas Indonesia Kontra Bahrain dan China, Mees Hilgers Peringatkan Jay Idzes dkk Satu Hal Ini demi Lolos ke Piala Dunia 2026

Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Mees Hilgers memperingatkan Jay Idzes dkk satu hal penting jelang melawan Bahrain dan China demi lolos ke Piala Dunia 2026.
Media Belanda Bocorkan 3 Sosok Penjegal Rafael Struick di ADO Den Haag yang Bikin Striker Timnas Indonesia Itu Minggat ke Brisbane RoarĀ 

Media Belanda Bocorkan 3 Sosok Penjegal Rafael Struick di ADO Den Haag yang Bikin Striker Timnas Indonesia Itu Minggat ke Brisbane RoarĀ 

Media Belanda mengungkapkan tiga sosok penjegal Rafael Struick di ADO Den Haag yang membuat striker Timnas Indonesia itu pindah ke klub Liga Australia, Brisbane Roar.
Timnas Indonesia Dapat Kabar Buruk, 2 Pemain Andalan Shin Tae-yong Ini Berpotensi Absen dalam Laga Lawan Bahrain dan China, Siapa?

Timnas Indonesia Dapat Kabar Buruk, 2 Pemain Andalan Shin Tae-yong Ini Berpotensi Absen dalam Laga Lawan Bahrain dan China, Siapa?

Timnas Indonesia dapat kabar buruk, 2 pemain andalan Shin Tae-yong ini berpotensi absen dalam laga melawan Bahrain dan China, siapa saja?
Meski Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Taat Beragama, Ragnar Oratmangoen Tak Malu Tunjukkan Islamnya saat Istri...

Meski Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Taat Beragama, Ragnar Oratmangoen Tak Malu Tunjukkan Islamnya saat Istri...

Winger naturalisasi Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen terus menujukkan dirinya taat agama Islam kepada sang istri di laga kualifikasi Piala Dunia 2026 ini.
Timnas Indonesia U-17 Main Lawan Swiss Malam Ini, 5 Pemain Ini Bakal Menjadi 'Senjata' Nova Arianto

Timnas Indonesia U-17 Main Lawan Swiss Malam Ini, 5 Pemain Ini Bakal Menjadi 'Senjata' Nova Arianto

Timnas Indonesia U-17 akan bertanding melawan Swiss pada Rabu (18/9/2024) malam nanti WIB untuk pentas Pinatar Supercup 2024, yang akan diadakan di Spanyol.
Breaking News! Gempa Terkini: Bandung Diguncang Gempa Magnitudo 5,0

Breaking News! Gempa Terkini: Bandung Diguncang Gempa Magnitudo 5,0

Gempa terkini Rabu, 18 September 2024 mengguncang Bandung dengan kekuatan Magnitudo 5,0.
Pelatih Bahrain Pandang Sebelah Mata Timnas Indonesia Jelang Laga di Round 3, Sebut Skuad Garuda itu Hanya...

Pelatih Bahrain Pandang Sebelah Mata Timnas Indonesia Jelang Laga di Round 3, Sebut Skuad Garuda itu Hanya...

Pelatih Bahrain, Dragan Talajic, memandang sebelah mata Timnas Indonesia menjelang pertemuan mereka di round 3, katanya...
Selengkapnya