Sleman, DIY - Tim bola voli putri Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia berhasil mengalahkan Jakarta Elektrik PLN dalam PLN Mobile 2023. Hany Budiarti dkk menang dengan skor 3-1 (24-26, 28-26, 25-12, 25-17) pada hari pertama seri pamungkas putaran kedua Proliga 2023 yang berlangsung di GOR UNY, Kamis (16/2/2023).
Kemenangan ini semakin mengukuhkan tim besutan Ayub Hidayat tersebut di posisi empat besar klasemen sementara. Tim Gresik Petrokimia sendiri sudah memastikan lolos ke babak Final Four.
Pada laga tersebut, Dewi Intan Sari dan kolega sempat tampil tertekan di set pertama. Padahal tim yang dihadapi sudah dipastikan gagal lolos ke Final Four.
Pelatih Ayub Hidayat bahkan menyebut anak asuhnya kurang percaya diri saat mengawali laga. Padahal dirinya menargetkan untuk menyapu bersih dua laga sisa demi posisi akhir klasemen.
"Memang laga tadi tidak menentukan. Tapi hasil sangat berpengaruh di posisi akhir klasemen. Beruntung anak-anak bisa bangkit di set kedua. Itu yang menjadi kunci kemenangan hari ini," kata Ayub usai pertandingan.
Pada set kedua, tim asal Gresik itu baru mulai menemukan bentuk permainan. Laga kedua tim berlangsung ketat hingga akhirnya dimenangi Petrokimia dengan skor 28-26.
"Kalau set kedua lepas. Mungkin hasilnya tidak begini," ujar pelatih senior tersebut.
Load more