tvOnenews.com - Hingga hari kedua Festival Akuatik Indonesia 2023 kolaborasi Bank BTN - PTPN, kontingen Jawa Timur mendominasi perolehan medali.
Kejuaraan nasional ini digelar di Stadion Akuatik, Gelora Bung Karno Jakarta sejak Sabtu (10/6/2023) kemarin.
Jawa Timur memimpin klasemen sementara perolehan medali dengan koleksi 19 emas, 7 perak dan 6 perunggu.
Peringkat kedua da DKI Jakarta (7-8-12), ketiga ada Jawa Barat (5-7-4), keempat Bali (3-7-6), kelima Jawa Tengah (1-5-1), keenam Banten (1-1-3), disusul Yogyakarta dan Papua yang masing-masing mengoleksi satu medali emas.
Sebelumnya di hari pertama, Jawa Timur memimpin dengan mengoleksi 14 emas, 5 perak dan 6 perunggu. Kedua ada DKI Jakarta (6-15-7), ketiga Tim Jawa Barat (5-7-4), keempat Bali (2-3-8), kelima Jawa Tengah (2-1-3), keenam banten (2-1-2), ketujuh D.I Yogyakarta (1-1-0),
Hingga hari kedua tercipta satu rekor nasional dan dua rekornas kelompok umur.
Load more