Sebelum tampil di AVC Challenge Cup 2023, Wilda Nurfadhilah membuat bangga Indonesia karena menjadi atlet voli putri pertama yang mengenakan hijab dalam sejarah SEA Games.
Fakta itu diketahui setelah Wilda diwawancara oleh Volley Ball World. Wilda pun dipuji dunia karena menjadi pembuka jalan dengan menormalisasi penggunaan hijab di lapangan voli.
Ceritanya bermula saat Wilda bermain voli sejak usia sembilan tahun. Di usianya yang baru menginjak 15 tahun, dia pun mendapatkan debutnya sebagai pemain timnas pada 2010.
Wilda kemudian memperkuat Bandung BJB Tandamata pada 2016, dan mendapatkan perhatian besar setahun kemudian.
Atlet voli cantik itu menjadi pevoli putri pertama yang menggunakan hijab di ajang SEA Games 2017.
Load more