tvOnenews.com - Timnas voli putri Indonesia mencatatkan hasil negatif pada laga perdana putaran dua SEA V League 2023.
Srikandi Indonesia kalah dengan skor telak 3-0 (25-19, 25-22, 25-10) atas Vietnam di Chiang Mai, Jumat (12/8/2023).
Penampilan Wilda Nurfadhilah cs ini memang di luar dugaan. Berbeda dari putaran pertama yang tampil dengan perjuangan tinggi, timnas voli putri Indonesia tampil kurang baik bahkan sejak set pertama.
Padahal, Vietnam merombak skuad mereka dibandingkan putaran lalu. Hal ini karena beberapa pemain terbaik Vietnam tak dibawa karena adanya VTV Cup pada 19-26 Agustus 2023 mendatang.
Namun Vietnam yang diisi oleh pemain muda justru tak terbaca oleh Medi Yoku cs. Bahkan di set ketiga, tak terlihat perjuangan Indonesia untuk memetik poin meski sempat unggul di awal laga.
Pelatih timnas voli putri Indonesia, Eko Waluyo mengakui terkejut dengan hasil tersebut.
Load more