Kudus, tvOnenews.com – Duel tim sepak bola putri antara Persis Solo dan Persib Bandung akan dihelat di Stadion SSA (Supersoccer Arena), Kudus, Jawa Tengah, Minggu (3/9) sebagai acara puncak turnamen MilkLife Soccer Challenge 2023 sekaligus meramaikan peresmian SSA.
Saat ini, turnamen MilkLife Soccer Challenge 2023 Batch 2 yang diikuti oleh 2.100 siswa dari 175 tim sepak bola putri Sekolah Dasar (SD) dan Madrasah Ibtidaiyah (MI) asal Kudus, Pati dan Jepara sudah memasuki fase semi final. Nantinya, gelaran final akan diramaikan oleh pertandingan eksibisi antara tim Persis Solo Putri versus Persib Bandung Putri. Duel kedua tim putri itu akan berlangsung di hari terakhir penyelenggaraan MilkLife Soccer Challenge, Minggu (3/9).
Pertandingan tersebut dihelat untuk memberi semangat kepada pesepak bola putri di Kota Kretek. Selain itu, laga persahabatan tersebut juga digelar untuk meramaikan peresmian Stadion Supersoccer Arena yang berlokasi di Desa Rendeng, Kecamatan Kudus.
Skuad Persis Solo pada pertandingan eksibisi nanti akan diperkuat oleh sejumlah pemain Timnas Indonesia. Di antaranya adalah Shafira Ika Putri Kartini, Fani Supriyanto, Hanipa Halimatussyadiah Suandi, Octavianti Dwi Nurmalita, dan Helsya Maeisyaroh. Sementara itu, tim Persib Bandung putri juga akan menghadirkan pemain andalan yang kini menjadi bagian dari pelatnas, yakni Gadiszha Asnanza.
Pertandingan eksibisi Persis Solo Putri dan Persib Bandung Putri yang diselenggarakan di Supersoccer Arena, Rendeng pada pukul 15.35 WIB – 16.35 WIB nanti terbuka untuk umum dan gratis. Pertandingan juga dapat disaksikan melalui YouTube MilkLife Soccer. (gml/ard)
Load more