tvOnenews.com - Laga pekan ketiga cabang olahraga sepak bola Asian Games 2022 akan mulai digelar pada Minggu (24/9/2023).
Timnas Indonesia U-24 akan bertemu dengan Korea Utara di Zhejinag Normal University East Stadium. Laga ini pun akan menentukan nasib Garuda Muda di ajang Asian Games 2022.
Media Vietnam, The Thao 247 menyoroti kegagalan timnas Indonesia U-24 di laga sebelumnya kontra Taiwan. Kekalahan timnas Indonesia U-24 1-0 itu pun membuat peluang tim asuhan Indra Sjafri kesulitan untuk di babak 16 besar.
"Awalnya timnas Indonesia U-24 diprediksi akan mudah meraih tiket ke babak selanjutnya karena berada di grup mudah, namun apapun bisa terjadi di sepak bola," tulis Vietnam.
The Thao 247 menyoroti timnas Indonesia U-24 wajib memenangkan pertandingan kontra Korea Utara untuk bisa lolos ke babak 16 besar.
Sebaliknya, jika Garuda Muda kalah maka akan kesulitan untuk berebut babak selanjutnya meski dari tim posisi tiga terbaik.
"Menariknya, Korea Utara punya tiket untuk melanjutkan babak selanjutnya setelah dua kemenangan berturut-turut di babak tersebut, tim Asia Tenggara perlu berkonsentrasi keras untuk pertandingan ini," lanjut artikel tersebut.
The Thao 247 memprediksi laga ini akan sulit. Meski sudah mendapatkan tiket ke babak 16 besar, Korea Utara tetap mencari kemenangan dari timnas Indonesia U-24.
Hal ini karena Korea Utara menghindari posisi dua klasemen karena ada Korea Selatan yang sudah menanti lawan sebagai juara Grup E.
"Kemungkinan besar, meski punya tiket, Korea Utara tetap akan menampilkan penampilan terbaiknnya pada laga melawan timnas Indonesia U-24," lanjut artikel tersebut.
Meski menyoroti penampilan timnas Indonesia U-24 di Grup F, ternyata Vietnam pun belum aman di Grup B. Vietnam kalah telak 0-4 dari Iran yang membuat mereka pun kesulitan untuk lolos sebagai juara maupun runner up grup.
The Thao 247 mengakui Vietnam kesulitan untuk lolos ke babak 16 besar. Dalam persaingan klasemen mini posisi tiga, Vietnam dan Myanmar ada di posisi empat dan lima klasemen.
Dok. VFF
Sehingga penentuan laga terakhir akan menentukan nasib Myanmar dan Vietnam. Di laga terakhir, Myanmar akan bertemu dengan India sementara Vietnam wajib menang dari Arab Saudi untuk bisa
"Peluang Vietnam untuk melanjutkan babak 16 besar masih sangat kecil, tentu saja Vietnam harus menang dari Arab Saudi," tulis The Thao 247.
Vietnam sebenarnya hanya butuh hasil imbang meski harus menang untuk bisa mengamankan posisi di babak 16 besar. Namun tim Arab Saudi bukanlah tim yang bisa diremehkan.
"Tim Arab Saudi adalah tim yang sama Kualifikasi Piala Asia U-23, termasuk 9 pemain yang meraih gelar juara Piala Asia U-23 2022 silam," tulis The Thao 247.
"Ini jelas merupakan faktor yang sangat berkelas dan akan menimbulkan banyak kesulitan bagi pertahanan Vietnam," tutup artikel tersebut. (hfp)
Load more