tvOnenews.com - Atlet voli Indonesia yakni Farhan Halim kembali mencuri perhatian saat membawa timnya Nakhon Ratchasima VC meraih kemenangan di Liga Thailand.
Aksi gemilang pevoli putra Indonesia Farhan Halim di lapangan mendapat pujian dari para suporter di Liga Thailand termasuk pelatih dari tim lawan.
Ia baru saja mengantarkan timnya yakni Nakhon Ratchasima VC meraih kemenangan kedua atas College Khamtalaso dalam lanjutan Liga Thailand, Sabtu (6/1/2024).
Di pertandingan tersebut, Nakhon Ratchasima VC sukses menumbangkan lawannya tiga set langsung yakni 33-31, 25-18, dan 25-16.
Farhan Halim yang didapuk menjadi Outside Hitter bagi Nakhon Ratchasima VC di pertandingan tersebut sukses memberikan 10 angka bagi timnya.
Keberhasilan tersebut sekaligus mengantarkan Nakhon Ratchasima VC kokoh di puncak klasemen kompetisi bola voli putra Liga Thailand.
Ini menjadi pertandingan kedua bagi Farhan Halim di Liga Thailand setelah sebelumnya menjalani debut ketika Nakhon Ratchasima VC melawan Muangphon VC pekan lalu.
Kombinasi apiknya bersama bintang Timnas Thailand Anurak Phanram cukup membuat lawan kerepotan hingga pada akhirnya memaksa tim rival untuk tumbang.
Anurak Phanram memang dikenal sebagai salah satu pemain yang cukup merepotkan lawan, bahkan ketika dirinya melawan Timnas Indonesia saat membela Thailand di kejuaraan Asia.
Farhan Halim bersama tim Nakhon Ratchasima VC
Maka dari itu, duet Farhan Halim dan Anurak Phanram bersama pemain lainnya berhasil membawa klub Nakhon Ratchasima VC memuncaki klasemen Liga Thailand.
Sejak memulai debutnya pekan lalu, Farhan Halim langsung mendapat sorotan dari pencinta bola voli Thailand usai menjadi aktor kemenangan bagi Nakhon Ratchasima VC.
Tak hanya itu, ia juga mendapat banyak pujian dari publik Negeri Gajah Putih tersebut, termasuk para pengamat bola voli Thailand hingga pelatih tim lawan.
Anuchet Dumdoungrom yang merupakan pelatih Muangphon VC sekaligus lawan dari Nakhon Ratchasima VC pekan lalu tak sungkan memberikan pujian bagi Farhan Halim.
Menurutnya, pemain voli putra Timnas Indonesia itu tak lama lagi bakal menjadi bintang saat berkarier di kompetisi bola voli Liga Thailand.
“Nakhon Ratchasima VC mendapatkan bintang barunya (Farhan Halim) setelah mampu bermain hebat di dua laga perdananya,” kata Anuchet dikutip dari kanal YouTube Gen Football.
Selain itu, pujian juga diungkapkan oleh salah satu pengamat olahraga bola voli Thailand yang mengatakan jika Indonesia selalu menghasilkan pemain voli berbakat.
“Indonesia memang memiliki banyak talenta voli di sektor prianya dan kali ini Liga Thailand mampu membawanya satu kesini,” kata pakar voli Thailand.
Sebelum hijrah ke Liga Thailand, Farhan Halim sebelumnya berhasil membawa BIN Pasundan juara Livoli Divisi Utama 2023 usai tumbangkan Jakarta Lavani di partai final. (han)
Load more