Masuk ke set ketiga, Food Hall berusaha mengejar ketertinggalan. Meski demikian penampilan apik Anurak Phanram cs mampu menahan gempuran lawan.
Set ketiga kembali menjadi milik Nakhonratchasima VC sepenuhnya dengan skor akhir 25-22.
Masuk set keempat, intensitas permainan semakin meningkat dengan Farhan Halim yang melakukan blocking hingga pemain Food Hall emosi.
Cara yang biasa digunakan Farhan Halim di voli Indonesia ini ternyata mampu menjadi senjata untuk Nakhonratchasima VC unggul di set terakhir dengan skor 25-20.
Pertandingan pun berakhir dengan skor akhir 3-1 (26-28, 25-11, 25-22, 25-20). (hfp)
Load more