"Jadi pemain menjadi puas, ini bukan hanya stagnan tapi regresi. Mereka harus berjuang untuk mendapatkan yang lebih baik," terangnya.
Berbeda dengan terhadap Megawati Hangestri, yang sejak awal kedatangannya Ko Hee-jin berharap banyak akan pemain asal Jember itu.
Bahkan untuk meyakinkannya memilih Megawati ke draft Quarter KOVO 2023/2024, Ko Hee-jin sampai terbang ke Kamboja pada gelaran SEA Games 2023 untuk menyaksikan Mega bermain.
Tak butuh waktu lama bagi Jung Ho-young untuk membuktikan progresnya terhadap pelatih dan fans. Lantaran dapat berperan penting atas menangnya Red Sparks atas GS Caltex pada putaran keenam.
Dalam laga ini, Jung Ho-young terpilih sebagai MVP (Most Valuable Player) pertandingan, hal ini atas perannya melakukan blocking yang krusial, dan quick attack di depan net. (ind)
Baca artikel terkini dari tvOnenews.com selengkapnya di Google News, Klik di sini
Load more