tvOnenews.com - Kebersamaan Megawati Hangestri dengan tim voli Korea, Daejeon Jung Kwan Jang Red Sparks, resmi berakhir seiring dengan berakhirnya kompetisi V league musim 2023/2024.
Megawati Hangestri yang bergabung dengan Red Sparks di awal musim 2023/2024 menandatangani kontrak selama satu musim atau 9 bulan saja.
Hal itu karena, KOVO selaku federasi bola voli Korea Selatan hanya membolehkan setiap tim memberikan kontrak selama satu musim saja pada pemain asing.
Yeum Hye-son, Megawati Hangestri dan Giovanna Milana Sumber : Red Sparks
Maka sesuai peraturan tersebut, kontrak Megawati Hangestri dengan Red Sparks resmi berakhir pada bulan April 2024.
Dan tepat pada 1 April 2024 kemarin, kabar yang cukup mengejutkan datang dari Megawati Hangestri.
Setelah kontraknya dengan Red Sparks berakhir, Megawati Hangestri secara resmi bergabung dengan salah satu tim peserta Proliga Indonesia.
Load more