Yolla Yuliana dan pemain Red Sparks (Source: Kolase tvOnenews)
Artinya ketika bermain di Proliga, Yolla Yuliana bisa menerima gaji hingga 300-500 juta per musim karena kompetisi tersebut biasanya hanya berlangsung selama empat bulan.
Sementara itu, KOVO selaku penyelenggara voli Liga Korea mengungkapkan bahwa gaji pemain Asia di tahun pertamanya akan mengalami kenaikan.
KOVO merilis gaji pemain asing Asia di musim pertamanya akan dibayar USD 120 ribu atau Rp1,9 miliar per musim, naik dari yang sebelumnya hanya USD 100 ribu atau Rp1,5 miliar.
Kemudian untuk pemain Asia yang bertahan di Liga Korea sejak musim lalu seperti Megawati Hangestri akan dibayar USD 150 ribu atau setara dengan Rp2,4 miliar.
Itu artinya Yolla Yuliana akan dibayar USD 120 ribu atau Rp1,9 miliar jika bergabung ke klub Liga Korea, sedangkan Megawati Hangestri bakal menerima USD 150 ribu atau Rp2,4 miliar apabila bertahan di Red Sparks. (han)
Load more