tvOnenews.com - Megawati Hangestri Curhat ke Giovanna Milana dan Media Korea heran dengan klub-klub Proliga Indonesia jadi berita olahraga paling populer di tvOnenews.com pada Kamis 6 Juni 2024.
Berikut ini dua berita olahraga paling populer pada Hari Kamis 6 Juni 2024 yang coba tim tvOnenews rangkum:
Megawati Hangestri dan Giovanna Milana Sumber : Instagram
Bintang voli Indonesia, Megawati Hangestri, membagikan tangkapan layar saat dirinya sedang melakukan video call dengan sahabatnya, Giovanna Milana.
Meski kini Megawati Hangestri dan Giovanna Milana sudah terpisah jauh, namun ternyata keduanya masih saling berkomunikasi.
Gia sendiri sudah meninggalkan Indonesia setelah kontraknya dengan Jakarta Pertamina Enduro berakhir lebih cepat.
Pasalnya, beberapa waktu lalu Giovanna Milana tiba-tiba menyampaikan kabar yang cukup mengejutkan untuk penggemarnya di Indonesia.
Lewat unggahan di instagram pribadinya, Gia mengatakan jika dirinya dan JPE harus berpisah di sisa musim ini karena masalh cedera yang dialaminya.
Unggahan Perpisahan Giovanna Milana (sumber: Instagram)
Namun saat itu, Gia beberapa kali masih terlihat menyaksikan teman-temanya di JPE bertanding.
Namun, pada akhirnya Gia pun harus meninggalkan Indonesia dan kembali ke Amerika Serikat.
Lewat unggahan di instagramnya, Gia terlihat pergi meninggalkan Indonesia diiringi oleh rekan-rekannya di JPE.
"Aku sangat sedih, selamat tinggal Indonesia, aku cinta kalian" tulis Gia.
Meski kini sudah terpisah jauh, Megawati Hangestri dan Giovanna Milana ternyata masih sering berkomunikasi.
Lewat unggahan keduanya di instagram terlihat tangkapan layar saat keduanya melakukan video call.
Unggahan Megawati Hangestri (sumber:tangkapan layar)
Bahkan dalam keterangan unggahan tersebut, Mega mengatakan jika dirinya sangat merindukan Giovanna Milana.
"Miss you and Love you Gia," tulis Megawati Hangestri.
Unggahan Megawati Hangestri (sumber:tangkapan layar)
Mega dan Gia memang memiliki hubungan yang cukup dekat sejak keduanya bermain di klub Daejeon Red Sparks musim lalu.
Duet Mega-Gia sukses membantu Red Spark finis di peringkat ketiga klasemen akhir dan berhak untuk satu tiket play off musim lalu.
Baca Selengkapnya di: Megawati Hangestri Belum Move On? Meski Sudah Beda Negara Mega Masih Curhat ke Giovanna Milana, Sampai Akui...
Kolase foto Kara Bajema dan Megawati Hangestri Sumber : Instagram @megawatihangestrip/@karabajema
Salah satu Media Korea Selatan dibuat heran dengan klub-klub Proliga Indonesia yang sangat jor joran mendatangkan pemain kelas dunia.
Hal itu terjadi setelah Jakarta bIn mendatangkan bintang voli Amerika Serikat, Kara Bajema menjelan putaran kedua Proliga.
Pasalnya, tandem baru Megawati Hangestri, Kara Bajema, bukanlah pemain sembarangan di dunia voli.
Kara merupakan penggawa dari Timnas Voli Amerika Serikat di ajang VNL (Volleyball National League) tahun 2022 lalu.
Dirinya juga tercatat pernah bermain di Italia dengan Klub Vero Volley Milano dan liga Turki bersama Vakifbank.
Kolase Foto Megawati Hangestri dan Kara Bajema (sumber: instagram & tangkapan layar)
"Proliga yang dihuni oleh Megawati Hangestri kembali membuat kejutan dengan mendatangkan Kara Bajema salah satu bintang dari Liga Italia," tulis Sport Chosun artikelnya.
Dikabarkan kalau Kara Bajema mendapatkan bayaran sebesar 300 ribu dollar atau sekitar Rp.4,8 miliar untuk kontrak selama dua bulan.
Maka Kara Bajema terhitung mendapatkan bayaran sebesar Rp. 2,4 miliar setiap bulannya.
Hal itulah yang membuat media Korea heran mengapa klub-klub Proliga sangat jorjoran memberikan kontrak pada pemain asing.
Baca Selengkapnya di: Proliga jadi Sorotan Media Korea karena Datangkan Bintang Voli Dunia, Padahal Bayaran Megawati Hangestri di Korea Saja Cuma...
(akg)
Load more