Namun, sebelum berjumpa Jakarta Popsivo pada laga pekan terakhir Proliga di di GOR Pangsuma, Pontianak hari Minggu (23/6/2024) lalu, Jakarta BIN datang dengan rekor 8 kemenangan beruntun.
Red Sparks (sumber: KOVO)
Delapan kemenangan yang dicatatkan oleh Jakarta BIN dimulai dari pekan terakhir putaran pertama hingga pekan terakhir putaran kedua Proliga.
Catatan impresif itulah yang berhasil ditorehkan oleh Mega sekaligus melampaui rekornya dengan Red Sparks musim lalu.
Hal itu lantaran pada musim lalu, Megawati Hangestri sukses membantu Red Sparks meraih 7 kemenangan beruntun di putaran ketujuh Korean V League 2023/2024.
Maka dengan catatan impresif itu, Jakarta BIN memiliki tekad untuk bisa menyapu bersih seluruh laga putaran kedua dengan kemenangan.
Namun sayang, hal tersebut urung terjadi lantaran mereka harus kalah 3-1 atas Jakarta Popsivo Polwan.
Jakarta BIN (Sumber : Instagram @Jakarta BIN)
Load more