LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Keegan Palmer menangkan emas skateboard park putra Olimpiade Paris 2024
Sumber :
  • ANTARA/AFP/Franck Fife

Skateboard Olimpiade Paris 2024: Keegan Palmer Pertahankan Emas, Skater Tertua Bikin Bahagia Tony Hawk

Skater megabintang asal Australia, Keegan Palmer, memperlihatkan tajinya lagi dengan memenangkan emas di nomor park putra Olimpiade Paris 2024, Rabu (7/8/2024)

Kamis, 8 Agustus 2024 - 14:57 WIB

Paris, tvOnenews.com - Skater megabintang asal Australia, Keegan Palmer, memperlihatkan tajinya lagi dengan memenangkan emas di nomor park putra Olimpiade Paris 2024 pada Rabu (7/8/2024) kemarin.

Dia berhasil mempertahankan emasnya dari Tokyo 2020 lalu, sekaligus mengawinkan medali emas Australia setelah Arisa Trew memenangkannya di nomor park putri Selasa (6/8/2024).

Lolos sebagai yang pertama dari kualifikasi, Palmer menjadi skater terakhir dalam perlombaan final di Place de la Concorde. Dia berhasil mencatatkan skor 93,11 untuk merengkuh emas.

Dengan perolehan nilai tersebut atlet skateboard nomor 2 dunia berusia 21 tahun itu tidak tertandingi sepanjang dua putaran tersisa untuk mempertahankan gelar Olimpiade miliknya.

Baca Juga :

Sementara itu, perwakilan Amerika Serikat Tom Schaar meraih perak dengan skor 92,23 pada perlombaan final, selagi Augusto Akio memberikan perunggu kepada Brasil dengan skor 91,85.

Di sisi lain, Andy Macdonald dari Inggris menempati posisi terakhir di babak penyisihan nomor park putra, namun berhasil memecahkan rekor.

Pria asal Inggris itu menjadi skateboarder tertua yang berkompetisi di Olimpiade pada usia 51 tahun.

Ia dikenal di skena skateboarding sebagai juara 23 kali X Games di bidang vert skating, berkompetisi dengan lebih dari 30 pemain skateboard yang lebih muda darinya.

Pada masanya, Macdonald berlomba dengan para legenda skateboard, termasuk Tony Hawk.

Kendati tidak mencapai perlombaan final, Macdonald tak begitu peduli karena kemenangan di Olimpiade bukanlah tujuannya.

"Saya bisa saja terjatuh di setiap lari dan tetap bahagia seperti sekarang. Itu tidak masalah," kata Macdonald.

"Ini merupakan pengalaman seumur hidup. Beberapa hari pertama saya berada di sini. Saya tertidur selama empat jam karena saya berada di perkampungan Olimpiade. Saya membeli skateboard elektrik jadi saya berkeliling, bertemu semua orang."

"Sungguh merupakan hal yang indah untuk menjadi bagiannya; berada di sini, menjadi seorang atlet Olimpiade. Dan hari ini menjadi lebih istimewa lagi. Seperti lapisan gula pada kue yang saya dapat berada di sini dan berpartisipasi."

Di La Concorde kemarin, hadir pula Tony Hawk untuk melihat para juniornya dan rekan sejawatnya, Macdonald, berlomba.

Ketika Macdonald menyelesaikan putarannya, meski tak berhasil lolos ke babak berikutnya, Tony Hawk terlihat bahagia di antara para penonton. (ant/rda)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Rizky Ridho Akui Petik Banyak Pelajaran Berharga dari Pemain Republik Ceko dan Bek Timnas Indonesia Ini, Siapa Mereka?

Rizky Ridho Akui Petik Banyak Pelajaran Berharga dari Pemain Republik Ceko dan Bek Timnas Indonesia Ini, Siapa Mereka?

Kapten Persija Jakarta, Rizky Ridho mengaku dirinya memetik banyak pelajaran dari sosok pemain asal Republik Ceko, Ondrej Kudela dan bek Timnas Indonesia Jay Idzes.
BPBD Kota Medan: Banjir Merendam 10 Kecamatan, Puluhan Ribu Warga Terdampak

BPBD Kota Medan: Banjir Merendam 10 Kecamatan, Puluhan Ribu Warga Terdampak

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Medan, Sumatera Utara menginformasikan bahwa ada 24.874 warga terdampak banjir akibat luapan sungai-sungai.
Soal Penerima Subsidi Energi, Menteri ESDM Bahlil pastikan Daftar Penerima Sudah Satu Data

Soal Penerima Subsidi Energi, Menteri ESDM Bahlil pastikan Daftar Penerima Sudah Satu Data

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia menyampaikan daftar penerima subsidi energi baik BBM maupun listrik sudah satu data yang diolah oleh Badan Pusat Statistik (BPS).
Pelanggaran Pilkada, Surat Suara Paslon Cagub dan Cabup Ditemukan Tercoblos Lebih Dari Dua Kali

Pelanggaran Pilkada, Surat Suara Paslon Cagub dan Cabup Ditemukan Tercoblos Lebih Dari Dua Kali

Pilkada di Kabupaten Bangkalan, Madura, ditemukan sejumlah pelanggaran
Tubagus Chaeri Wardana Kembali Mangkir dari Panggilan Kasus Dugaan Korupsi Pengadaan Lahan Sport Center

Tubagus Chaeri Wardana Kembali Mangkir dari Panggilan Kasus Dugaan Korupsi Pengadaan Lahan Sport Center

Kejaksaan Tinggi Banten menyebut Tubagus Chaeri Wardhana mangkir lagi dalam kasus dugaan korupsi pengadaan lahan Sport Center pada Biro Umum dan Perlengkapan Pemerintah Provinsi Banten pada tahun anggaran 2008—2011.
Heboh di Media Sosial Pertamax Disebut Jadi Penyebab Kerusakan Mesin Kendaraan di Cibinong, Ahli ITB Beri Penjelasan Begini

Heboh di Media Sosial Pertamax Disebut Jadi Penyebab Kerusakan Mesin Kendaraan di Cibinong, Ahli ITB Beri Penjelasan Begini

Heboh video di media sosial yang menyebutkan Pertamax jadi penyebab kerusakan mesin kendaraan di Cibinong.
Trending
Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir full senyum usai FIFA beri kabar baik terkait timnas Indonesia. Diketahui, Indonesia kini miliki 1.135,11 poin, atau tambah 16,24 poin.
Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Bocoran nama-nama pemain keturunan yang masuk list PSSI untuk dinaturalisasi agar bisa memperkuat Timnas Indonesia PSSI harus gercep kalau tidak diambil Belanda
Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, secara mengejutkan menyampaikan permintaan maaf baru-baru ini soal laga Timnas Indonesia vs Jepang. Singgung para pemainnya...
Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Selatan memberikan 'ancaman' untuk Megawati Hangestri dan kawan-kawan jelang big match antara IBK Altos Vs Red Sparks di Liga Voli Korea 2024-2025.
China dan Bahrain Tak Bisa Terima Kenyataan, Mantan Pelatih Arab Saudi Ini Puji Keunggulan Timnas Indonesia, Katanya...

China dan Bahrain Tak Bisa Terima Kenyataan, Mantan Pelatih Arab Saudi Ini Puji Keunggulan Timnas Indonesia, Katanya...

China dan Bahrain seolah tak terima kenyataan tatkala mantan pelatih Arab Saudi memuji keunggulan Timnas Indonesia saat ini. Simak informasi selengkapnya!
Suara Hati Coach Justin Sebenarnya soal Ole Romeny yang Dinanti-nanti Gabung Timnas Indonesia: Menurut Gue....

Suara Hati Coach Justin Sebenarnya soal Ole Romeny yang Dinanti-nanti Gabung Timnas Indonesia: Menurut Gue....

Ole Romeny sempat curi perhatian saat dia terlihat menonton Timnas Indonesia vs Jepang pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Gelora Bung Karno.
Shin Tae-yong Ungkap Perubahan Para Pemain Timnas Indonesia, Katanya Rizky Ridho dan Rekan-rekan Sekarang Tidak Mudah Menyerah dan...

Shin Tae-yong Ungkap Perubahan Para Pemain Timnas Indonesia, Katanya Rizky Ridho dan Rekan-rekan Sekarang Tidak Mudah Menyerah dan...

Mentalitas jadi salah satu faktor yang sangat terlihat perubahannya setelah Skuad Garuda -julukan Timnas Indonesia- ditangani Shin Tae-yong sejak 2020 lalu,
Selengkapnya
Viral