LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Raport Tim Indonesia di Olimpiade Paris, Medali Perak Bukan dari Giveaway Hingga Kesuksesan Veddriq Leonardo dan Rizki Juniansyah
Sumber :
  • NOC Indonesia-Naif Al'As

Tim Indonesia Selesaikan Tugas Negara, Ini Rapor Para Atlet di Olimpiade Paris 2024: Part 1

Total 29 wakil Tim Indonesia dari 12 cabor berjuang demi Merah Putih di dada selama dua pekan lebih Olimpiade Paris 2024 digelar. 

Selasa, 13 Agustus 2024 - 00:07 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Seluruh atlet wakil Tim Indonesia telah menyelesaikan tugasnya di Olimpiade Paris 2024. 

Aksi Nurul Akmal menjadi penampilan terakhir Tim Indonesia dalam ajang multi-olahraga terbesar di dunia ini. 

Total 29 wakil dari 12 cabor berjuang demi Merah Putih di dada selama dua pekan lebih Olimpiade Paris 2024 digelar. 

Tim Indonesia pun berada di posisi 39 klasemen akhir Olimpiade dengan raihan dua medali emas dan satu medali perunggu. 

Baca Juga :

Tim Indonesia unggul dari Israel yang berada di posisi 41 dan berada di bawah Filipina sebagai negara dengan posisi tertinggi di ASEAN dengan dua medali emas dan dua medali perak.

Tim Indonesia sebenarnya sudah mencapai target awal dengan dua emas guna menyamai rekor pada Olimpiade 1992 lalu. 

Namun pencapaian ini diberikan bukan dari cabang olahraga badminton sebagal langganan medali emas.

Melainkan dua cabor yang memberikan kejutan yakni Veddriq Leonard dari panjat tebing dan Rizki Juniansyah dari angkat besi

Berikut Raport Tim Indonesia di Olimpiade Paris 2024:

1. Badminton

Cabor Badminton menjadi unggulan dengan penyumbang wakil terbanyak yakni sembilan atlet dari seluruh nomor yang dipertandingkan.

Gregoria Mariska Tunjung
Gregoria Mariska Tunjung. Dok. NOC Indonesia/Naif Al'As

Pemilik medali emas Olimpiade Tokyo 2020, Apriyani Rahayu kali ini gagal mempertahankan gelar dari nomor ganda putri dengan tersingkir di babak penyisihan.

Hasil mengejutkan pun dicatatkan oleh dua wakil tunggal putra, Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting yang tersisih di babak penyisihan.

Hasil serupa dialami oleh ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari yang juga tersingkir di fase grup. 

Sementara itu ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto tersisih di babak perempat final setelah kalah dari wakil China, Liang Wei keng/Wang Chang. 

Meski hampir seluruh perwakilan badminton tersisih, tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung pun bermain tangguh sampai ke babak semifinal. 

Di babak semifinal, Gregoria tersingkir dari wakil Korea, An Seyoung. 

Gregoria pun mendapatkan medali perunggu setelah calon lawannya, Carolina Marlin mundur di babak semifinal karena cedera saat bermain melawan He Bing Jiao. 

Meski dituduh sebagai medali giveaway karena calon lawan mundur, namun Gregoria Mariska Tunjung mampu membuktikan bahwa dia adalah lawan yang patut diperhitungkan.

Apalagi Gregoria berhasil memecahkan puasa tunggal putri di Olimpiade setelah absen di babak semifinal sejak 2008 silam. 

2. Panjat Tebing

Veddriq Leonardo menjadi yang terbaik dengan menyumbang medali emas pertama Tim Indonesia di Olimpiade Paris 2024. 

Veddriq Leonardo mengalahkan wakil China, Wu Peng dengan catatan waktu 4,75 detik untuk memastikan mendapatkan medali emas. 

Veddriq Leonardo
Veddriq Leonardo sumbang medali emas pertama untuk Tim Indonesia. Dok. NOC Indonesia/Naif Al'As

Selain Veddriq Leonardo, ada tiga atlet panjat tebing lainnya yang mewakili Tim Indonesia. 

Dari nomor men's speed, ada Rahmad Adi Mulyono yang tersingkir di fase eliminasi. 

Rahmad kurang beruntung karena bertemu dengan Veddriq di fase eliminasi. Dia bahkan berada di posisi sembilan dari hanya delapan pemain yang bertanding di babak perempat final. 

Selain Veddriq Leonardo dan Rahmad Adi Mulyono, dua srikandi panjat tebing Indonesia, Rajiah Sallsabillah dan Desak Made Rita Kusuma Dewi yang juga kurang beruntung di gelaran Olimpiade Paris 2024 ini. 

Desak Made tampil menjanjikan sejak babak kualifikasi hingga akhirnya tersisih di babak perempat final dari wakil China, Deng Lijuan. 

Desak Made kurang beruntung karena berada kalah dengan raihan 6,369 detik, selisih 0,006 dari deng Lijuan. 

Sementara itu, Rajiah Sallsabillah gagal meraih medali perunggu setelah terpeleset di perebutan juara ketiga ketika bertanding melawan wakil Polandia, Aleksandra Kalucka. 

3. Angkat Besi

Selain badminton dan panjat tebing, angkat besi pun memberikan kejutan dengan emas yang diberikan oleh Rizki Juniansyah di nomor men's 73 kg. 

Rizki sempat kesulitan ketika sesi snatch hanya mampu mengangkat beban 155 kg. Sampai akhirnya dia memecahkan rekor Olimpiade dengan catatan angkatan seberat 199 kg yang juga memastikan medali emas untuknya. 

Rizki Juniansyah
Rizki Juniansyah menyumbang medali emas untuk Indonesia. Dok. NOC Indonesia/Naif Al'As

Sebelum Rizki Juniansyah bertanding, ada Eko Yuli Irawan yang kalah dalam perebutan medali dari nomor men's 61 kg. 

Cedera yang menghantam Eko membuatnya gagal memperpanjang raihan medali karena didiskualifikasi setelah kesulitan tiga kali mengangkat beban di sesi clean & jerk.

Hasil minor pun dialami oleh Nurul Akmal yang juga gagal meraih medali. Penurunan dialami oleh Nurul Akmal setelah angkatannya beberapa kali tidak disahkan oleh juri. 

Nurul Akmal pun menyelesaikan pertandingan dengan berada di posisi 12 atas total angkatan 245 kg. (hfp)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Tidak Baca Surat Al Fatihah saat Shalat, Apakah Boleh? Buya Yahya Tegaskan Hukumnya Jadi...

Tidak Baca Surat Al Fatihah saat Shalat, Apakah Boleh? Buya Yahya Tegaskan Hukumnya Jadi...

Buya Yahya menyampaikan kalau shalat sudah menjadi kewajiban yang dilakukan setiap hari. Umum dalam praktiknya biasa membaca surat Al Fatihah, simak penjelasan
Kejati Sumsel Bongkar Kasus Mafia Tanah, Serahkan Aset Rp27,8 Miliar ke Pemprov Sumsel

Kejati Sumsel Bongkar Kasus Mafia Tanah, Serahkan Aset Rp27,8 Miliar ke Pemprov Sumsel

Kejaksaan Tinggi Sumsel, menyerahkan dua aset senilai Rp27,8 miliar ke Pemprov Sumsel, berupa Asrama Mahasiswa Mesuji di Yogyakarta senilai Rp10,628 miliar dan sedangkan tanah seluas 2.800 meter persegi di Jalan Mayor Ruslan, Kota Palembang, senilai Rp17,2 miliar.
Harga Emas Antam, Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Selasa 26 November 2024

Harga Emas Antam, Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Selasa 26 November 2024

Berikut rincian harga emas di pegadaian hari ini: Harga emas Antam...
Kecelakan di Depan Halte Slipi, Satu Orang Tewas

Kecelakan di Depan Halte Slipi, Satu Orang Tewas

Kecelakaan beruntun terjadi di dekat Halte Slipi, Jakarta Barat, pada Selasa (26/11/2024). 
KPU RI Gelar Election Visit Program 2024 di Jawa Timur, Soroti Isu Partisipasi Perempuan dan TPS Unik

KPU RI Gelar Election Visit Program 2024 di Jawa Timur, Soroti Isu Partisipasi Perempuan dan TPS Unik

KPU RI menunjuk Jawa Timur sebagai tuan rumah Election Visit Program (EVP) 2024.
Bukan karena Sundulannya, Jay Idzes Dapat Sanjungan Selangit dari Media Italia usai Venezia Kandas di Liga Italia

Bukan karena Sundulannya, Jay Idzes Dapat Sanjungan Selangit dari Media Italia usai Venezia Kandas di Liga Italia

Jay Idzes mendapatkan sanjungan dari media Italia usai Venezia ditaklukkan Lecce dalam laga lanjutan Liga Italia 2024-2025, Selasa (26/11/2024) dini hari WIB.
Trending
Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Memperkenalkan diri sebagai Football Bohemian, Kim Tae-seok menceritakan atmosfer Stadion Gelora Bung Karno saat Timnas Indonesia menjamu Jepang dan Arab Saudi.
Profil Alwin Jabarti Kiemas, Jadi Tersangka Judi Online Komdigi Keponakan Megawati Ini Punya Karier yang Mentereng

Profil Alwin Jabarti Kiemas, Jadi Tersangka Judi Online Komdigi Keponakan Megawati Ini Punya Karier yang Mentereng

Kasus judi online di lingkungan Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) kini seret keponakan Megawati Soekarnoputri, Alwin Jabarti Kiemas. Ini profilnya!
Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

PDIP buka suara berita soal keponakan Megawati Soekarnoputri, yakni Alwin Jabarti Kiemas yang ditetapkan sebagai tersangka kasus judi online. Begini katanya..
Reaksi Media Vietnam Dengar Asnawi Mangkualam Sebut Timnas Indonesia Kini Lebih Mudah Kalahkan Golden Star karena Banyak Pemain Naturalisasi 

Reaksi Media Vietnam Dengar Asnawi Mangkualam Sebut Timnas Indonesia Kini Lebih Mudah Kalahkan Golden Star karena Banyak Pemain Naturalisasi 

Media Vietnam memberikan reaksi usai mendengar Asnawi Mangkualam menyebut Timnas Indonesia kini lebih mudah mengalahkan Golden Star karena diperkuat banyak pemain naturalisasi.
Bertahun-tahun pakai Doa Iftitah dengan Inni Wajjahtu saat Shalat, Apakah Benar? Ustaz Adi Hidayat Tegaskan Kalau Nabi Muhammad SAW...

Bertahun-tahun pakai Doa Iftitah dengan Inni Wajjahtu saat Shalat, Apakah Benar? Ustaz Adi Hidayat Tegaskan Kalau Nabi Muhammad SAW...

Dalam penjelasannya, Ustaz Adi Hidayat Sebut itu hukumnya ini. Doa iftitah juga mempunyai keutamaan dahsyat jika diamalkan dalam shalat. Simak penjelasannya....
Mulai Sekarang Shalat Dhuha Baca Surah Ini agar Rezeki Mengalir Deras dan Keinginan Cepat Tercapai Kata Ustaz Adi Hidayat

Mulai Sekarang Shalat Dhuha Baca Surah Ini agar Rezeki Mengalir Deras dan Keinginan Cepat Tercapai Kata Ustaz Adi Hidayat

Mulai sekarang shalat dhuha baca surah ini agar rezeki mengalir deras dan keinginan cepat tercapai kata Ustaz Adi Hidayat, bukan surah Ad-Dhuha, ternyata...
Kejujuran Sarwendah soal Betrand Peto, Akui kini Onyo Sudah Mulai Berani Bicara soal Cinta: Dia Bilang ke Aku Kalau…

Kejujuran Sarwendah soal Betrand Peto, Akui kini Onyo Sudah Mulai Berani Bicara soal Cinta: Dia Bilang ke Aku Kalau…

Baru-baru ini, Sarwendah ungkap kejujuran soal Betrand Peto yang kini makin leluasa bicara cinta. Bagaimana cara Onyo mengungkap perasaan cintanya? Baca di sini
Selengkapnya
Viral