Momen ini juga diketahui dari unggahan Red Force di kanal YouTube resmi mereka beberapa hari yang lalu.
Saat itu sejumlah pemain Red Sparks, termasuk sang kapten yakni Yeom Hye-seon berkunjung ke kamar rekan-rekan setimnya termasuk Megawati.
Nampak Megawati saat itu tengah mengenakan mukena berwarna merah muda di mana dirinya mendapatkan pujian dari sang kapten.
"Mega kenapa kamu cantik sekali? Ini ada Mega Red Sparks, sudah lama tak bertemu," ujar Yeom Hye-seon.
Tak hanya itu, rekan-rekan setim Mega juga salah fokus dengan barang-barang yang di bawa olehnya karena semuanya serba merah muda.
Load more