Jakarta, tvOnenews.com - Jelang kick off V-League 2024/2025, KOVO memperkenalkan Megawati Hangestri serta perwakilan klub V-League lainnya pada media day yang berlangsung pada Rabu (16/10/2024).
Megawati Hangestri hadir mewakili Red Sparks bersama pelatih kepala Ko Hee-jin dan Jung Ho-young hadir untuk menemui media.
Selain itu, enam klub lainnya turut membawa pelatih dan dua perwakilan pemain.
Ini menjadi awal dari dimulainya V-League 2024/2025 yang akan dimulai pada akhir pekan ini.
Pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin pun memberikan pernyataan soal Red Sparks yang kini disejajarkan dengan tim kuat seperti Pink Spiders dan Hyundai E&C Hillstate.
Mengakhiri V-League musim lalu di posisi tiga, Red Sparks memberikan kejutan dengan berada di posisi runner up KOVO Cup 2024.
Load more