LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Legenda Voli Korea Selatan Park Mi-hee dan Megawati Hangestri
Sumber :
  • Kolase tvOnenews

Legenda Voli Korea sampai Beri Komentar Seperti Ini saat Tahu Megawati Hangestri akan Hengkang dari Red Sparks, Katanya Sangat Prihatin Terhadap...

Megawati Hangestri sampai dikomen begini oleh legenda voli Korea saat ia dirumorkan akan meninggalkan Korea dan hengkang dari Red Sparks. Katanya sayang...

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 05:05 WIB

tvOnenews.com - Megawati Hangestri sampai dikomen begini oleh legenda voli Korea saat ia dirumorkan akan meninggalkan Korea dan hengkang dari Red Sparks.

Pevoli Timnas Indonesia yang dijuluki Megatron itu menjadi salah satu bintang voli putri Indonesia, yang menunjukkan performa luar biasa selama dua musim terakhir bersama Red Sparks di Liga Voli Putri Korea Selatan. 

Menjadi pemain asing berhijab pertama di Liga Voli Korea Selatan, tak  membuat Mega susah beradaptasi dengan baik di tim yang sudah ia bela sejak musim sebelumnya.


Megawati Hangestri bersama skuad Red Sparks di Liga Voli Korea atau V-League. Sumber: Instagram.com/red_sparks

Megawati Hangestri menjadi sorotan setelah mencetak sejumlah rekor sejak menjadi pemain Red Sparks. Ia masuk 10 besar top skor liga voli Korea, dengan bermain 39 laga mencetak 797 poin.

Baca Juga :

Pevoli asal Jember itu berhasil menyabet gelar MVP putaran pertama Liga Voli Korea atau V-League dan terpilih dalam jajaran pemain All Star Liga Voli Korea di musim pertamanya.  

Mega telah mengoleksi empat gelar MVP (Most Valuable Player) pertandingan, karena berjasa dalam memenangkan Red Sparks.

Gagal melaju ke final usai dikalahkan oleh Pink Spiders, berakhir juga perjalanan Mega dan Gia di Red Sparks, lantaran kedua sahabat ini sama-sama berakhir kontraknya pada musim 2023/2024.

Atas hasil ini, tugas Megawati Hangestri di Red Sparks pun selesai, lantaran tidak adanya pembicaraan perpanjangan kontrak. 

Megawati Hangestri kini telah kembali ke Indonesia dan dikonfirmasi bermain untuk Jakarta BIN di Proliga.

Seiring kabar berakhirnya kontrak Megawati di Red Sparks, rupanya sejumlah legenda Voli Korea ikut mengomentari performa dan karier masa depan Megatron.


Kolase Legenda Voli Korea, Han Yoo-Mi dan Megawati Hangestri. Sumber: Kolase tim tvOnenews.com

Sejumlah Legenda Voli Korea tersebut ialah Park Mi-Hee, Han Yoo-mi hingga Jang So-yeon yang kini didaulat sebagai pelatih AI Peppers.

Park Mi-hee mengatakan kalau dirinya baru tahu kontrak Megawati akan berakhir pada akhir musim ini.

Bahkan, legenda Voli Korsel itu membuka lebar bantuan untuk Mega bisa mendapatkan klub baru di Korea Selatan.  

"Saya baru tahu kalau kontrak Megawati Hangestri di Red Sparks akan berakhir pada bulan April, menurut saya sangat disayangkan jika pemain sekelas Megawati berakhir seperti ini di klub voli Korea," ungkap Park Mi-hee. 

Park Mi-hee, yang mengagumi penampilan Mega, merasa prihatin pada karier bintang Red Spark itu jika sampai pergi, hingga ia berniat mencarikan klub voli lain di Korea untuknya.


Kolase Megatron dan Legenda Voli Putri Korea Selatan, Park Mi-hee. Sumber: Kolase tim tvOnenews.com

"Saya sebagai seseorang yang sangat menyukai permainan Megawati mungkin akan membantu dia mendapatkan klub baru di Korea," lanjutnya.  

Bukan hanya Park Mi-Hee saja, legenda voli lainnya yakni Han Yoo-mi pun melayangkan pujian untuk Megawati Hangestri.

Ia mengatakan kalau kontribusi dan performa impresif Megatron bagi Red Sparks membuat pevoli asal Jember itu semakin dikenal dan dihormati di dunia voli Korea. 

Tak hanya itu, Han Yoo-mi juga bicara jujur bahwa Mega memiliki serangan bagus, meski tak jarang dirinya melakukan beberapa kesalahan di momen penting pertandingan.  

“Saya rasa di sini ada Mega yang menjadi lebih kuat lagi. Mega ini memiliki serangan yang bagus namun sering melakukan beberapa error di momen penting di game sebelumnya,” sambungnya.    

“Dia (Megawati Hangestri) mencatatkan lebih sedikit error dibandingkan biasanya,” imbuh Han Yoo-mi.  

Kakak kandung dari Han Song-yi ini juga memuji aksi Megawati Hangestri yang bisa membuat spike tajam yang bisa mengecoh lawannya. 

“Yang paling terlihat adalah ia banyak menunjukkan spike lurus dan feint (tipuan),” pungkasnya. (akg/asl)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Wamenkeu Thomas Djiwandono Tak Hadir Pembekalan di Akmil Magelang, Ini Penjelasan Sri Mulyani

Wamenkeu Thomas Djiwandono Tak Hadir Pembekalan di Akmil Magelang, Ini Penjelasan Sri Mulyani

Menteri Keuangan Sri Mulyani membagikan momen keseruan mengikuti pembekalan di Akmil Magelang bersama 2 wamenkeu Suahasil Nazara dan Anggito Abimanyu. Namun tak terlihat keberadaan Thomas Djiwandono dalam foto tersebut
Marc Klok Belum Lempar Handuk Meski Peluang Persib Bandung Lolos ke Babak 16 Besar Tipis

Marc Klok Belum Lempar Handuk Meski Peluang Persib Bandung Lolos ke Babak 16 Besar Tipis

Hasil imbang Persib menghadapi Lion City Sailors pada laga ketiga grup F AFC Champions League Two 2024/2025 membuat Persib belum beranjak dari dasar klasemen.
Meski Sudah Tumbuh Besar, Betrand Peto Tetap Tak Sungkan Peluk Cium Sarwendah di Depan Publik, Ingatkan Pesan Buya Yahya Anak Laki-laki Dilarang Lakukan Ini

Meski Sudah Tumbuh Besar, Betrand Peto Tetap Tak Sungkan Peluk Cium Sarwendah di Depan Publik, Ingatkan Pesan Buya Yahya Anak Laki-laki Dilarang Lakukan Ini

Perlu diketahui, Betrand Peto diadopsi oleh Ruben Onsu dan Sarwendah pada tahun 2019 lalu. Saat itu usianya baru menginjak 13 tahun. Kini sudah tumbuh dewasa...
Tingkatkan Keselamatan Berkendara, Tol Medan Binjai Gelar Operasi Simpatik Keselamatan

Tingkatkan Keselamatan Berkendara, Tol Medan Binjai Gelar Operasi Simpatik Keselamatan

General Manager Teknik Operasi dan Pemeliharaan PT Medan Binjai Toll, Peri Joni, menyampaikan operasi simpatik ini merupakan komitmen pengelola tol Medan-Binjai untuk selalu mengkampanyekan keselamatan berkendara.
Operasi ODOL di Tol Medan Binjai, Petugas Gabungan Jaring Belasan Kendaraan

Operasi ODOL di Tol Medan Binjai, Petugas Gabungan Jaring Belasan Kendaraan

Dari puluhan kendaraan yang diperiksa, tercatat ada 14 kendaraan yang termasuk kendaraan ODOL, 3 di antaranya tidak memiliki buku KIR kendaraan.
Rumah Warga di Gambir Ludes Terbakar Disebabkan Benda Ini, 85 Petugas Damkar Diterjunkan

Rumah Warga di Gambir Ludes Terbakar Disebabkan Benda Ini, 85 Petugas Damkar Diterjunkan

Insiden kebakaran melanda rumah tinggal di Jalan Petojo Enclek II, Kelurahan Petojo Selatan, Gambir, Jakarta Pusat, Sabtu (26/10).
Trending
Masuk Klasemen Runner-up Terbaik, Begini Hitung-hitungan Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Putaran Final Piala Asia U-17 2025

Masuk Klasemen Runner-up Terbaik, Begini Hitung-hitungan Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Putaran Final Piala Asia U-17 2025

Timnas Indonesia U-17 asuhan Nova Arianto akan menghadapi Australia pada pertandingan terakhir Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025, Minggu (27/10/2024).
Legenda Voli Korea sampai Beri Komentar Seperti Ini saat Tahu Megawati Hangestri akan Hengkang dari Red Sparks, Katanya Sangat Prihatin Terhadap...

Legenda Voli Korea sampai Beri Komentar Seperti Ini saat Tahu Megawati Hangestri akan Hengkang dari Red Sparks, Katanya Sangat Prihatin Terhadap...

Megawati Hangestri sampai dikomen begini oleh legenda voli Korea saat ia dirumorkan akan meninggalkan Korea dan hengkang dari Red Sparks. Katanya sayang...
Betapa Kagetnya Media Malaysia Lihat Timnas Indonesia U17 Hajar Kepulauan Mariana Utara, Skuad Nova Arianto Itu...

Betapa Kagetnya Media Malaysia Lihat Timnas Indonesia U17 Hajar Kepulauan Mariana Utara, Skuad Nova Arianto Itu...

Media Malaysia komentari hasil pertandingan Timnas Indonesia U17 menghadapi Kepulauan Mariana Utara, Skuad Nova Arianto berhasil menang telak dengan skor 10-0.
Klasemen Sementara Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025: Timnas Indonesia U-17 Harus Puas di Bawah Australia

Klasemen Sementara Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025: Timnas Indonesia U-17 Harus Puas di Bawah Australia

Timnas Indonesia U-17 harus puas untuk tidak menjadi pemuncak klasemen sementara Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 karena keperkasaan tim Australia.
Peringatan Keras Erick Thohir untuk Shin Tae-yong, Ketua Umum PSSI Sampai Singgung Pemecatan Pelatih...

Peringatan Keras Erick Thohir untuk Shin Tae-yong, Ketua Umum PSSI Sampai Singgung Pemecatan Pelatih...

Erick Thohir berikan peringatan keras kepada Shin Tae-yong untuk mematangkan tim dan taktik di sisa laga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Sampai singgu pelatih..
Tak Main-main Erick Thohir Berikan Peringatan Keras kepada Shin Tae-yong, Sampai Singgung Pemecatan Pelatih...

Tak Main-main Erick Thohir Berikan Peringatan Keras kepada Shin Tae-yong, Sampai Singgung Pemecatan Pelatih...

Erick Thohir berikan peringatan keras kepada Shin Tae-yong untuk mematangkan tim dan taktik di sisa laga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Sampai singgu pelatih..
Hina Lagu Kebangsaan Indonesia, Selebgram Bahrain Datang ke Indonesia Malah Diberi Respons Menohok Netizen

Hina Lagu Kebangsaan Indonesia, Selebgram Bahrain Datang ke Indonesia Malah Diberi Respons Menohok Netizen

Selebgram asal Bahrain, Noaimi menjadi perhatian netizen Indonesia usai mengejek Timnas Indonesia dan juga menghina lagu kebangsaan Indonesia Raya.
Selengkapnya
Viral